Honda

Sambut Kedatangan Paus Fransiskus di Indonesia, Ini Harapan Menag

Sambut Kedatangan Paus Fransiskus di Indonesia, Ini Harapan Menag

Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas hari ini menyambut kedatangan Paus Fransiskus di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Selasa 3 September 2024--

Termasuk menginap tidak juga di hotel mewah, tapi di Kedutaan Vatikan. 

"Beliau ini pimpinan Tahta Suci Vatikan, pemimpin negara dan pemimpin umat. Dengan kesederhananya beliau tunjukkan, bagaimana beliau memilih kendaraan pun dengan cara yang sangat sederhana, dan ini patut untuk dicontoh," puji Gus Men.

BACA JUGA:PLN Icon Plus dan PLN UP3 Jambi Bersinergi dalam Pemasaran Bersama Beyond kWh di Universitas Jambi

BACA JUGA:Paus Fransiskus Rencana Berkunjung ke Indonesia Jadi Momen Bersejarah, Jokowi: Perdamaian Bakal Jadi Isu Utama

Kunjungan Apostolik Paus Fransiskus ke Indonesia ini, kata Gus Men, merupakan sebuah kebanggaan.

Sebelumnya, Paus Paulus ke-6 juga telah mengunjungi Indonesia pada 1970, dan Paus Johannes Paulus ke-2 pada 1989.

"Yang paling penting menurut saya dari semua proses ini adalah mempererat hubungan antara Indonesia dan Vatikan," tandas Gus Men.

Kunjungan Paus Fransiskus ini merupakan momen bersejarah bagi Indonesia.

BACA JUGA:Ternyata Inilah Alasan Driver Ojol Lakukan Unjuk Rasa di Kantor Gubernur Sumsel

Indonesia merupakan negara dengan penduduk Muslim terbesar di dunia, yang juga dikenal dengan keragaman agama dan toleransi antarumat beragama. 

Kehadiran Paus Fransiskus di Indonesia juga diharapkan dapat memperkuat pesan perdamaian dan kerukunan di tengah perbedaan.

Selain itu juga bisa memberikan dampak positif bagi hubungan antaragama di Tanah Air.

Kunjungan Paus Fransiskus ke tanah air tidak hanya sekadar lawatan religius, tetapi juga membawa misi penting terkait isu-isu global. 

Presiden Jokowi menegaskan bahwa perdamaian akan menjadi topik utama dalam pembicaraannya dengan Paus Fransiskus.

Isu perdamaian terutama terkait konflik yang saat ini masih berlangsung di berbagai belahan dunia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: