Citraland
Honda

Inilah 6 Lokal Hero Pertamina EP Papua Field yang Berbagi Pengalaman Pengembangan Masyarakat

Inilah 6 Lokal Hero Pertamina EP Papua Field yang Berbagi Pengalaman Pengembangan Masyarakat

Salah Satu Lokal Hero Binaan Pertamina EP Papua Field Melakukan Pemaparan atau Berbagi Pengalaman Dalam Mengembangkan Ekonomi Masyarakat. -Istimewa-

Setiap local hero dan company champion berbagi pengalaman menjalankan PPM di tempatnya masing-masing, disaksikan para local hero dan company champion dari KKKS lainnya. 

Tak hanya berbagi pengalaman, para peserta turut berkesempatan saling mengajukan pertanyaan kepada local hero dan company champion. 

Selain sharing session, bootcamp turut menghadirkan Didith Noerdiansyah, founder Brodo Ganesha Indonesia, yang membagikan pengalamannya dalam memulai dan mengelola bisnis sepatu.

Kedatangan peserta langsung disambut masyarakat Kampung Adat Malasigi dengan Tari Alen, tarian penyambutan. 

BACA JUGA:42 Km dari Aimas, Ini Lokasi Sumur Eksplorasi yang Digarap Pertamina EP Papua Field

BACA JUGA:Berkat Inovasi Filter dengan Pelepah Pisang, PEP Papua Field Raih Dharma Karya Madya ESDM 2024

Para peserta mendapat penjelasan tentang Kampung Adat Malasigi, aksi penanaman pohon, menyusuri hutan kampung, menikmati kehangatan sumber air panas alami, dan mengunjungi Gua Wo’Batiwala. 

Perjalanan para peserta menjadi semakin menyenangkan dengan kehadiran burung nuri dan kakatua yang terbang bebas, menemani penjelajahan para peserta di hutan kampung.

Manager Papua Field, Ardi, pada kesempatan terpisah menjelaskan konsistensi keterlibatan PEP Papua dalam PPM. 

“Kegiatan ini diharapkan menjadi langkah untuk menciptakan komunitas yang mandiri dalam pengelolaan PPM dan lebih sadar akan pentingnya pelestarian lingkungan.

Sharing session ini juga membuka peluang bagi local hero dan company champion untuk mengembangkan usaha dan jejaringnya,” imbuh Ardi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: