Informasi Terbaru Tentang Penerimaan CPNS Tahun 2025, Cek Cara Cek Formasi dan Mendaftar
Informasi Terbaru Tentang Penerimaan CPNS Tahun 2025 Cek Cara Cek Formasi dan Mendaftar--
PALPRES.COM- Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB), Rini Widyantini, menyebutkan bahwa pembukaan pendaftaran CPNS 2025 sangat mungkin segera dilakukan.
Namun pendaftaran CPNS 2025 ini dikatakan juga bergantung pada penyelesaian seleksi CPNS 2024 dan pemetaan kebutuhan formasi baru yang diinginkan.
Dalam seleksi CPNS 2025 diperkirakan akan dibuka lebih dari 300.000 sampai 400.000 formasi jabatan yang terbagi dari di berbagai instansi pemerintah.
Formasi CPNS 2025 ini juga mencakup kementerian/lembaga baru yang dibentuk di bawah pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
BACA JUGA:Pendaftaran CPNS 2025 Kapan Dibuka? Ini Penjelasan MenPAN RB
Meskipun rincian formasi resminya belum diumumkan, namun seleksi CPNS 2025 diprediksi akan segera dimulai usai CPNS 2024 benar rampung dan mendapat persetujuan dari Presiden.
Cara Cek Formasi CPNS 2025
Untuk cek formasi CPNS 2025, kemungkinan besar sama dengan cara cek formasi CPNS 2024 lalu. Berikut ini adalah langkah-langlah cek formasi CPNS: Buka situs SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id.
Kemudian pilih menu 'Layanan Informasi' di halaman utama, Klik 'Info Lowongan' dari menu yang muncul, Isi menu 'Jenis Pengadaan' dengan jenis formasi yang kamu cari, isikan kolom 'Instansi' dengan nama instansi yang ingin dicek dan klik 'Cari' untuk melihat informasi formasi CPNS yang tersedia.
Jadwal Pendaftaran CPNS 2025
Menurut Menteri PAN-RB, pendaftaran CPNS 2025 diperkirakan baru akan dibuka setelah seleksi CPNS 2024 selesai. Selain itu, pendaftaran CPNS 2025 juga dibuka atas persetujuan dari Presiden.
Hal ini mengingat beberapa formasi jabatan yang kosong, baik itu di instansi pusat ataupun daerah, serta kementerian dan lembaga baru yang dibentuk oleh pemerintahan Presiden Prabowo.
Oleh sebab itu, masyarakat yang berminat mendaftar diminta untuk terus memantau pengumuman resmi yang akan dirilis segera usai proses persetujuan rampung.
Syarat Daftar CPNS
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: