Ziarah Kubro Tradisi Masyarakat Palembang Jelang Ramadan, Berikut Jadwal Lengkapnya!

Ziarah Kubro Tradisi Masyarakat Palembang Jelang Ramadan, Berikut Jadwal Lengkapnya!--istimewa
PALEMBANG, PALPRES.COM- Ziarah Kubro yang merupakan tradisi umat Muslim di PALEMBANG akan dilaksanakan pada 21-23 Februari 2025.
Kegiatan ini rutin dilakukan setiap akhir bulan Syakban atau jelang Ramadan.
Saat ini panitia pelaksana sedang melakukan persiapan.
“Tahun ini Insya Allah akan dihadiri lebih dari 30.000 orang. Saat ini persiapan kita sudah hampir final, mulai dari jadwal kedatangan tamu, tempat dan lainnya,” ujar Ketua Panitia Ziarah Kubro, Ustadz Abdurrahman Alhabsyie usai silaturahmi ke Pemkot Palembang.
BACA JUGA:Sidang Isbat Penetapan Awal Ramadan 1446 H Digelar 28 Februari 2025
Hadir dalam pertemuan tersebut Sekda kota Palembang Aprizal Hasyim didampingi Kepala Dinas Pariwisata Sulaiman Amin.
Para tamu-tamu yang akan hadir dalam kegiatan ini tidak hanya dari kota Palembang saja.
Melainkan juga banyak dari wilayah lain yang ikut berpartisipasi dalam tradisi tersebut.
Termasuk ulama nasional hingga mancanegara akan datang ke Palembang.
BACA JUGA:5 Hikmah Puasa Ramadan, Nomor 2 Diingikan Semua Muslim
BACA JUGA:Stok Beras Aman, Bulog Jamin Ketersediaan Pangan selama Ramadan 2025
Bahkan bukan ulama biasa, tapi merupakan imam dan guru besar.
Pelaksanaan kegiatan ini juga dipastikan bukan hanya milik masyarakat atau organisasi tertentu.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: