Honda

Penting, 5 Hal yang Harus Kamu Diskusikan Sebelum Menikah

 Penting, 5 Hal yang Harus Kamu Diskusikan Sebelum Menikah

Ilustrasi menikah-foto:ig.wolipop-

JAKARTA, PALPRES.COM - Memutuskan menikah dengan orang yang kamu cintai pasti merupakan sebuah penantian yang indah. 

Setelah semua proses suka dan duka dijalani dengan penuh perjuangan. 

Kamu bisa menuju ke tangga selanjutnya dalam hubunganmu.  

Selain mempersiapkan terkait teknis acara, ada satu hal yang perlu kalian tanyakan juga kepada pasanganmu ketika merencanakan untuk menikah. 

BACA JUGA: Catat, Ada Lagi Bansos Kemensos yang akan Cair Minggu ini, Besarnya Rp.600.000

Hal penting ini sangat disarankan untuk didiskusikan sebelumnya. 

Nah hal apa saja, akan kita bahas bersama seperti dikutip dari Instagram @mencintaihalal.

Yuk kita bahas bersama.

1. Keuangan

Keuangan atau keadaan ekonomi pasanganmu harus didiskusikan sebelum kalian memulai pernikahan

BACA JUGA: Jangan Lewat, Segera Cek Status Penerima Bansos BLT BBM Tahap 2 Terbaru Desember 2022

Karena hal ini akan menjadi pondasi dalam bahtera rumah tangga kalian kemudian. 

Hal ini menjadi sangat penting, agar adanya keterbukaan terhadap satu sama lain. 

Termasuk berapa pemasukan utamanya setiap bulan, utang – piutang, dan juga tanggungan. 

Banyak kejadian di kalangan masyarakat perceraian kerap terjadi karena hal ini. 

BACA JUGA:RESMI, Inilah Besaran Gaji Honorer Tahun 2023, Tiap Bulan Terima Segini

Alasan perceraian di picu oleh hal ekonomi. 

Maka dari itu, pentingnya bagi kamu untuk mendiskusikan hal ini dengan calon pasangan hidupmu.

2. Dimana Kalian akan Tinggal

Tempat kalian akan tinggal setelah menikah harus dibicarakan terlebih dahulu. 

Apakah kalian akan menetap sementara atau selamanya disitu harus benar-benar difokuskan. 

BACA JUGA:Hore! Berkah Akhir Tahun Dapat Saldo DANA Gratis Rp500 Ribu Langsung Cair

Tidak sedikit hal ini akan berkaitan dengan keinginan orang tua agar berdekatan dengan anaknya. 

Namun sebaliknya, memilih tinggal sendiri agar mandiri juga harus dibicarakan tidak hanya dengan pasanganmu, akan tetapi dengan orang tua kalian juga. 

Hal ini dimaksudkan untuk menghindari perselisihan dan percekcokan. 

Antara pasangan dan orang tua. 

BACA JUGA:Catat! 7 Wisata Andalan Musi Banyuasin Cocok untuk Liburan Akhir Tahun

Dengan catatan, orang tua masih memiliki anak lain untuk dimintai bantuan. 

Apabila orang tua seorang diri, ada baiknya kamu harus ajak ikut tinggal bersama.

3. Pertemanan dengan Lawan Jenis

Sebagian orang pasti memiliki teman yang berlawanan jenis. 

Terkadang sering kita dapati pasangan cemburu dan terganggu dengan pertemana tersebut. 

BACA JUGA:HORE! Bansos Ini Cair Lagi Akhir Tahun 2022, Besarannya Rp450 Ribu Per KPM, Cek Syarat Pengambilannya

Walaupun kamu selalu menjelaskan bahwa hubungan itu hanyalah sebuah pertemanan tidak lebih. 

Disarankan setelah menikah intensitas perteman tersebut dikurangi, untuk menghindari kesalahpahaman yang berdampak buruk bagi hubungan kalian. 

Berteman boleh, tapi mungkin ada batasan-batasan tegas yang mesti dibuat ketika sudah menikah. 

Berbeda ketika dulu masih melajang.

BACA JUGA:Buruan! Masih Ada Kesempatan Daftar Online Bansos PKH Rp600.000, Cukup Pakai KTP dan Kartu Keluarga

4. Masa Lalu Pasangan

Ada yang mengatakan bahwa masa lalu biarkanlah berlalu. 

Sehingga tidak perlu dibahas lagi. 

Akan tetapi, ketika sudah memutuskan untuk menikah, mengetahui masa lalu pasangan merupakan sebuah keharusan. 

Bukan ingin mengungkit masal lalu, tetapi lebih kepada agar kita tahu bagaimana memperlakukan pasangan di masa depan. 

BACA JUGA: Bantuan BPNT dan PKH Kamu Tak Cair Lagi, Ini Penyebabnya!

Sehingga kesalahan yang terjadi dimasa lalu, tidak terulang lagi dihubungan kalian berdua.

5. Keturunan

Tidak semua orang dititipi rejeki yang sama soal masalah anak.

Ada yang diberi anak cepat setelah menikah, ada yang lambat. 

Bahkan ada yang menunda untuk memiliki anak terlebih dahulu.  

BACA JUGA:Cek Yuk! 6 Bansos Ini Akan Cair Tahun 2023 Bagi Pemilik KIS BPJS Kesehatan

Bicarakan hal ini dengan serius dengan calon suami atau istrimu terutama tentang jumlah anak yang diinginkan. 

Kemudian tidak lupa pula membicarakan bagaimana pola asuhnya. 

Diperlukan pemikiran yang sama dalam mendidik anak. 

Agar mendapatkan hasil yang baik untuk si buah hati di kemudian hari.

 

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: