Honda

Jauh-jauh Datang dari Norwegia, Inilah Permintaan Khusus Shayne Pattynama ke STY Saat Lawan Brunei Darussalam

Jauh-jauh Datang dari Norwegia, Inilah Permintaan Khusus Shayne Pattynama ke STY Saat Lawan Brunei Darussalam

Pantang baginya hanya jadi penonton usai datang jauh-jauh dari Norwegia, inilah permintaan khusus Shayne Pattynama ke Shin Tae-yong saat lawan Brunei Darussalam. -Instagram/@s.pattynama-

JAKARTA, PALPRES.COM - Bek Timnas Indonesia, Shayne Pattynama mengungkapkan permintaan khusus kepada pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong jelang pertandingan menghadapi Brunei Darussalam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis 12 Oktober 2023 malam. 

Ia berambisi untuk bermain, meskipun masih jetlag lantaran baru menghabiskan waktu 22 jam untuk menempuh perjalanan dari Norwegia menuju Jakarta. 

Fisik bek berusia 25 tahun itu kurang fit jelang pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Brunei Darussalam semalam. 

Ia bersama 25 pemain Timnas Indonesia lainnya sudah diminta berkumpul dalam pemusatan latihan yang digelar di Jakarta mulai Senin, 9 Oktober 2023.

BACA JUGA: Bek Swansea City Nonton Laga Timnas Indonesia di SUGBK, Sinyal Jadi Dinaturalisasi

Padahal, Shayne Pattynama baru saja melakoni pertandingan Liga Utama Norwegia bersama klubnya, Viking FK menghadapi Odds BK di Liga Utama Norwegia pada Sabtu 7 Oktober 2023.

Dalam kondisi kelelahan, pemain kelahiran 1998 itu, harus menempuh perjalanan jauh dari Oslo, Norwegia menuju Jakarta. Shayne hanya sempat beristirahat sebentar di Oslo usai melakoni laga. 

Setelah itu, ia harus bangun lebih pagi untuk mengambil penerbangan menuju Indonesia pada Minggu 8 Oktober 2023.

Terbayang kan betapa capeknya Shayne?

BACA JUGA:Timnas Indonesia Hancurkan Brunei Darussalam, Dimas Drajad Terpilih Man of The Match

Sudah minim waktu recovery, masih jet lag, ia pun harus menyesuaikan diri dengan cuaca di Indonesia yang panas. 

"Saya akan berangkat (ke Indonesia). Sekarang saya akan pergi ke Oslo, menginap di hotel, tidur di sana, dan terbang besok pagi sekitar pukul 9 ke Jakarta selama 22 jam," ujar Shayne di saluran YouTube Vikingpodden sebelum keberangkatannya menuju Tanah Air.

"Tentu saja (kondisi) itu tidak akan ideal karena saya akan terlambat sampai di hotel, saya akan bangun lebih awal dan tidak bisa tidur nyenyak setelah pertandingan."

"Kemudian (saya juga harus) terbang, (mengalami) jet lag, dan segala sesuatunya itu akan cukup sulit. Akan tetapi itu, adalah sesuatu yang harus saya hadapi. Saya tidak bisa berbuat apa-apa selain menghadap hal ini dan harus siap untuk berada di sana," katanya.

BACA JUGA:Jalan Terjal Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia 2026, Tambah Pemain Naturalisasi Lagi?

Shayne menyadari punya masalah kebugaran. 

Dia pun pasrah dengan keputusan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, terkait implementasi strategi melawan Brunei. 

Meski begitu, Shayne tidak mau sia-sia berada di Indonesia setelah menempuh perjalanan jauh.

Ia menyampaikan satu permintaan khusus kepada Shin Tae-yong. 

BACA JUGA:Timnas Indonesia Bakal Menggila Lawan Brunei Darussalam, Shin Tae-yong Minta Pemainnya Lakukan Ini

Dia mengaku berambisi tampil membela tim Merah Putih dalam laga leg pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 itu.  

"Saya mengharapkan bisa dapat menit bermain. Akan tetapi, itu tergantung keputusan pelatih," kata Shayne Pattynama sebelum pertandingan.  

"Saya sangat mengharapkannya (main membela Timnas Indonesia)," lanjutnya. 

Shin Tae-yong menyadari betul betapa gigihnya perjuangan Shayne demi menambah caps di Timnas Indonesia. 

Ia meluluskan permintaan pemainnya itu. 

Shayne Pattynama akhirnya mendapatkan caps kedua di Timnas Indonesia.

Ia masuk ke lapangan menggantikan Pratama Arhan di menit ke-73. 

Ia memang tidak mencetak gol dan tidak pula membuat assist di pertandingan itu.

Namun keberadaan Shayne Pattynama di lapangan sudah memberikan perbedaan bagi permainan Timnas Indonesia. 

Sosok 25 tahun itu memang tidak mencetak gol dan assist. 

Tapi, ia berhasil melepaskan umpan-umpan kunci.

Malah, satu gol Ramadhan Samanta lewat titik penalti berkat kontribusi Shayne Pattynama.

Akselerasi Shayne di dalam kotak penalti Brunei memaksa pemain lawan melanggarnya sehingga berbuah penalti.

Setelah pertandingan, Shin Tae-yong mengomentari situasi yang dialami Shayne Pattynama di Timnas Indonesia. 

Shin Tae-yong mengaku sampai memberikan porsi latihan khusus ke Shayne. 

Tujuannya agar fisik dia bisa lebih siap bermain bersama Timnas Indonesia.

"Niat Shayne baik dan ingin bermain, jadi saya mainkan. Di laga ini karena sudah adaptasi waktu dan cuaca, saya sengaja memberinya materi latihan khusus, jadi dia main baik," kata Shin Tae-yong setelah pertandingan.  

Shayne Pattynama resmi menjadi Warga Negara Indonesia pada 24 Januari 2023. 

Dia menjalani debutnya bersama skuad Garuda ketika melawan Argentina, 19 Juni 2023.  

Hingga saat ini, Shayne sudah mengemas dua caps bersama Timnas Indonesia.  

Di level klub, Shayne Pattynama tampil reguler bersama Viking FK. 

Dia tercatat sudah mengemas 27 laga dengan torehan satu gol dan lima assist. 

Kondisi yang dialami Shayne saat ini takkan terulang saat Timnas Indonesia melawat ke Brunei Darussalam pada Selasa, 17 Oktober 2023 mendatang. 

Sudah tentu fisiknya akan lebih siap untuk pertandingan leg kedua tersebut. 

Apakah Shayne Pattynama akan menjadi starter di laga itu dan menggusur Pratama Arhan ke bangku cadangan?

Kita nantikan saja. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: