Teng, Harga 4 Jenis BBM Ini Resmi Turun 3 Januari 2023, Cek Daftar Harga BBM Seluruh SPBU di Indonesia

Selasa 03-01-2023,15:36 WIB
Reporter : Bethanica
Editor : Bethanica

“Kami menyiapkan website MyPertamina yakni https://subsiditepat.mypertamina.id/ yang dibuka pada 1 Juli 2022. Masyarakat yang merasa berhak menggunakan Pertalite dan Solar dapat mendaftarkan datanya melalui website ini, untuk kemudian menunggu apakah kendaraan dan identitasnya terkonfirmasi sebagai pengguna yang terdaftar. Sistem MyPertamina ini akan membantu kami dalam mencocokan data pengguna,” lanjut Alfian.

Masyarakat tidak perlu khawatir apabila tidak memiliki aplikasi MyPertamina, karena pendaftaran dilakukan semua di website MyPertamina https://subsiditepat.mypertamina.id/.

Dikutip Palpres.com dari website mypertamina.id, Pertalite adalah bahan bakar gasoline terlaris selain premium karena harganya yang terjangkau.

Namun berbeda dengan pendahulunya (premium), Pertalite yang memiliki warna hijau terang dan jernih ini memiliki angka oktan yang lebih tinggi (RON 90) dari bahan bakar Premium (RON 88).

BACA JUGA:BBM Pertalite Diganti CNG, Harga Murah Kualitas Setara Pertamax Turbo, Mau?

Tips Irit BBM saat Berkendara

Meski harga BBM saat ini sudah resmi turun, pengguna kendaraan tidak ada salahnya jika bisa mengirit konsumsi BBM.

Tips irit BBM, seperti dilansir dari mypertamina.id, ada beberapa cara agar kendaraan hemat BBM. 

1.Jangan Mengemudi dengan Agresif atau Kebut-kebutan. 

Karena mengemudikan kendaraan kebut-kebutan bisa membahayakan pengemudi dan orang lain. 

BACA JUGA:Catat, 35 SPBG yang Akan Menjual CNG di Indonesia

Termasuk, cara mengemudi seperti ini akan membuat konsumsi BBM semakin banyak. 

Jadi, kendaraan akselerasi cepat, dikemudikan dengan kencang serta sering mengerem memengaruhi penggunaan bahan bakar. 

Penting diingat juga mengendarai kendaraan dengan cara sesuai bisa mengurangi efisiensi bahan bakar sampai 33 persen. Artinya, lebih hemat BBM. 

Tips hemat BBM selanjutnya yaitu coba membatasi penggunaan penggunaan AC saat berkendara. 

BACA JUGA:Ada Naga Sepanjang 115 Meter di Langit Tanjung Senai Ogan Ilir

Kategori :