Solusi Menarik untuk Lahan Ukuran 6 x 10 Bisa Bangun Hunian Nyaman Lengkap Taman dan Parkiran Luas

Kamis 19-01-2023,16:09 WIB
Reporter : Alhadi Farid
Editor : Iqbal DJ

Sekarang kita ke lantai dua yang difokuskan untuk kamar tidur dan sekaligus bisa dilengkapi musholah. 

Berikutnya desain tampak depan rumah dengan ukuran 6 x 10 secara pandangan kita di buat jatuh cinta melihatnya pada desain rumah ini. 

GD mengkombinasikan dengan perpaduan cat outdoor warna putih dan abu-abu dan cowood panel dengan beberapa bukaan jendela. 

Tampak depan pertama ini rumah dibuatkan untuk kamar anak yang dibuat dengan unik sedikit aksen. 

Dan sementara itu dari sisi sebelah kanan ada satu buah jendela besar merupakan bukaan dari kamar tidur utama.

Kemudian tepat di bagian depan rumah ada dua balok yang sengaja dikeluarkan untuk menunjang kanopi kaca serta menambah kesan biar kelihatan gagah. 

 

BACA JUGA:Jelang Imlek 2023: Rezeki Shio Kelinci Berlimpah, Namun Tetap Hati-Hati

 

Untuk pada bagian di belakang kamar tinggal menyesuaikan lagi ya keinginannya seperti apa dari pemilik rumah.

Sekarang kita beralih ke bagian lain lagi yaitu di lantai dasar rumah. 

Ada dua akses yaitu di sisi kirinya didesain untuk lahan parkir mobil, askes ke dapur dan di sisi kanannya menuju pintu utama rumah. 

Kalau kalian lihat di bagian depan kanan pada bagian dinding roster dibuat seperti itu. 

Karena di belakangnya ada bagian teras untuk keperluan sirkulasi udara dan menambah kesan indah pada dinding teras tersebut dengan ukuran 2.50 x 2.50. 

Di depan teras ada sedikit taman di depannya jadi ademnya dapat dan privasinya juga dapat.

Beralih dari depan rumah kira sekarang menuju ke area carport. 

Kategori :