Seluruh Amalan Dilipatgandakan Pahalanya, Berikut 4 Keistimewaan Beribadah di Hari Jumat, Apa Saja?

Jumat 28-07-2023,08:15 WIB
Reporter : Sri Devi
Editor : Sri Devi

Orang yang berjalan untuk sholat Jumat akan mendapat pahala untuk setiap langkahnya, dimana setara dengan pahala ibadah satu tahun sholat dan puasa.

Aus bin Aus berkata, Rasulullah saw. bersabda: "Siapa yang mandi pada hari Jumat, kemudian bersegera berangkat menuju masjid, dan menempati shaf terdepan kemudian dia diam, maka setiap langkah yang dia ayunkan mendapat pahala puasa dan sholat selama satu tahun, dan itu adalah hal yang mudah bagi Allah." (HR. Ahmad dan Ashabus Sunan, dinyatakan shahih oleh Ibnu Huzaimah).

2. Seluruh Amalan Dilipatgandakan Pahalanya

Keistimewaan hari Jumat lainnya adalah seluruh amalan kebaikan yang dilakukan muslim akan dilipatgandakan pahalanya oleh Allah Swt.

BACA JUGA:Mau Do’a Dikabulkan Allah SWT? Berikut Adab Berdo’a Menurut Ustadz Adi Hidayat

Amalan yang dilipatgandakan pahalnya itu, ada dasar syariahnya, yakni firman Allah Swt terdapat di dalam Al-Qur’an surat Al-Baqarah ayat 216.

"Perumpamaan orang yang menginfakkan hartanya di jalan Allah seperti sebutir biji yang menumbuhkan tujuh tangkai, pada setiap tangkai ada seratus biji.

Allah melipatgandakan bagi siapa yang Dia kehendaki, dan Allah Maha luas, Maha Mengetahui."

Untuk itu, perbanyaklah melakukan amalan-amalan yang telah dianjurkan di hari Jumat, salah satunya memperbanyak doa.

BACA JUGA:Begini Caranya Biar Rezeki Bertambah dengan Cepat Ala Ustadz Adi Hidayat

Dengan berdoa dan bermunajat sebanyak- banyaknya.

Diriwayatkan dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam menyebutkan tentang hari jumat.

Beliau bersabda: “Didalamnya terdapat satu waktu yang tidaklah seorang hamba yang muslim tepat pada saat itu berdiri shalat meminta sesuatu kepada Allah, melainkan allah pasti memberikan kepadanya.”

Beliau pun mengisyaratkan dengan tangannya untuk menggambarkan sedikitnya (sebentarnya) waktu  tersebut.” (HR. Bukhari, No. 935 dan Muslim No. 852).

BACA JUGA:Berbuat Maksiat Tapi Tetap Dapat Kenikmatan Dunia? Hati-hati Itu Istidraj, Kata Ustadz Felix Siauw

3. Waktu yang Mujarab untuk Berdoa

Kategori :