Tenaga bengis ini membuat Aventador SVJ sanggup berakselerasi 0-100 km/jam hanya dalam waktu 2,8 detik saja.
Bahkan top speed-nya diklaim bisa menembus angka 350 km/jam!
Ferrari 488 Pista Rosso Corsa
Salah satu Ferrari termahal yang pernah dijual pun berada di Indonesia, yaitu Ferrari 488 Pista Rosso Corsa.
Harganya dibanderol sekitar Rp 18,5 miliar kondisi off the road. Selain itu supercar ini mengusung mesin V12 berkapasitas 6.500 cc yang dipasangka dengan transmisi 7 percepatan.
BACA JUGA:Trailer Serial Marvel Terbaru ‘Agatha All Along’ Sudah Rilis, Cek Jadwal Penayangannya
Kombinasi ini menghasilkan Ferrari 488 Pista Rosso Corsa bisa bertenaga 740 tenaga kuda dan torsi 690 Nm.
Lamborghini Urus
Meskipun SUV, namun Lamborghini tetap menjejalkan mesin digdaya pada Urus.
SUV eksotik ini dibanderol dengan harga Rp 10 miliar.
Tidak tanggung-tanggung, Lamborghini ini menanamkan mesin berkapasitas 4.000 cc V8 Twin Turbo didalamnya dan berdaya 650 Hp dengan torsi 850 Nm.
BACA JUGA:Pas Buat Mengisi Waktu Santai, 5 Rekomendasi Drakor Ini Bisa Kamu Tonton di Akhir Pekan
Torsi sebesar ini membuat Urus bisa dengan mudah menanjak di jalanan yang curam sekalipun.