Citraland
Honda

Hero Gym Hadir di Empat Lawang

Hero Gym Hadir di Empat Lawang

EMPAT LAWANG, PALPRES.COM - Tempat kebugaran dan olahraga tubuh HERO GYM Fitnes Senter, sudah hadir di Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang.

Lokasinya berada di kawasan Jalan Lintas Sumatera Talang Banyu, Kelurahan Tanjung Kupang, tidak berjauhan dengan Kantor Bupati Empat Lawang dan Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Empat Lawang.

Pengelola HERO GYM Hendro alias Ahok mengatakan, Hero GYM ini mulai dibuka beberapa hari kemarin dan ini merupakan Cabang Banyuasin.

"Sistem kita member, satu bulan Rp200ribu. Jika sudah jadi member bisa olahraga sepuasnya di sini," kata Hendro saat ditemui lokasi Fitnes Center, Senin (11/7/2022).

BACA JUGA:Jaga Imunitas Tubuh dengan Berolahraga

Namun begitu, sambung dia, masyarakat juga bisa olahraga di sini dengan sistem harian. Biayanya hanya Rp15 ribu untuk laki-laki dan Rp10 ribu untuk perempuan.

"Bukanya untuk Senin sampai Kamis mulai dari jam 10 pagi sampai jam 9 malam, hari Jumat libur. Sabtu-Minggu itu mulai dari jam 8.30 sampi jam 9 malam," ujar Hendro.

Untuk alat fitnesnya sendiri sambung Hendrio, itu ada treatment, mesin eliptis dan pijakan tangga, Rowing machine, smith machine, cable machine, suqat rack, lat pulldown machine, pek deck machine.

"Dan masih ada alat-alat fitnes lainnya," sebutnya.

BACA JUGA:Catat! 4 Hal Ini Bisa Buat Jantung Lebih Sehat Lho, Salah Satunya Rajin Olahraga

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: