Honda

Guru SDN 6 Pulau Pinang Ikut Mengecat Pagar Sekolah

Guru SDN 6 Pulau Pinang Ikut Mengecat Pagar Sekolah

Guru SDN 06 Pulau Pinang ikut membantu Personel TMMD mengecat pagar sekolah, Jumat 14 Oktober 2022.-Bernat Albar-Palpres.com

LAHAT, PALPRES.COM- Sungguh luar biasa apa yang dilakukan guru-guru pahlawan tanpa tanda jasa pasalnya, mereka ikut ambil bagian mengecat dinding pagar Sekolah Dasar Negeri (SDN) 06 Pulau Pinang, yang terletak di Desa Pagarbatu, dalam program Tentara Nasional Indonesia (TNI) Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 115, Komando Distrik Militer (Kodim) 0405/Lahat.

Kepala SDN 6 Pulau Pinang, Sri Hartati SPd menyampaikan, mereka sangat antusias karena bangunan pagar kini dicat kembali, tentunya hal ini sangat diapresiasi sekali.

"Kami sangat senang, bersyukur dan berterima kasih, sebab pagar sekolah dicat ulang, sampai-sampai guru pun ikut membantu Bapak-bapak TNI sebagai wujud partisipasi," jelasnya, Jumat 14 Oktober 2022.

Dirinya mengemukakan, dengan begitu, bangunan sekolah akan semakin indah, menarik dan cantik dengan bau cat baru sekeliling.

BACA JUGA:Hujan Turun, Personel TMMD Berteduh Sejenak Saat Kerjakan Fasum

"Baik dinding dan besi dari pagar tersebut dipercantik semuanya, supaya terlihat semakin indah serta menarik perhatian siapa saja," tandas Sri Hartati.

Sementara itu, Koordinator Lapangan Satgas TMMD, Kapten Inf Mulyadi menuturkan, ini merupakan bentuk solidaritas yang sungguh mulia, jarang sekali guru-guru berpartisipasi ambil bagian membantu personel TMMD dalam menunaikan tugasnya.

"Hal ini, patut dicontoh untuk siapa saja, dimana, guru-guru pun dengan sukarela mengecat dinding pagar sekolah, agar terlihat lebih indah dipandang," tegasnya.

Berita Terkait, Progres pembangunan infrastruktur dari sarana pemandian umum, dalam program Tentara Nasional Indonesia (TNI) Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 115, Komando Distrik Militer (Kodim) 0405/Lahat, di Desa Pagarbatu, Kecamatan Pulau Pinang, Kabupaten Lahat, kini memasuki babak baru karena personel sedang memfokuskan untuk mencari titik sumber mata air.

"Betul, untuk sumber mata airnya dengan cara sumur bor, yang nantinya akan dialirkan langsung ke fasilitas umum (Fasum) mandi, cuci dan kakus (MCK)," jelas Komandan Satuan Tugas (Dansatgas), Letkol Inf Toni Oki Priyono SIP melalui Pasiter, Kapten Inf Bambang Nur Ragil, Jumat 14 Oktober 2022.

Bambang Nur Ragil mengemukakan, mengingat pengerjaan dari pemandian umum kini sedang mengecor bagian sloof atas.

BACA JUGA:Dirikan Barak Prajurit TNI Untuk Melepas Penat

"Sedangkan untuk untuk tangki bio septic tank pun siap ditanam di dalam tanah, agar semuanya dipersiapkan lebih awal,” ungkapnya.

Dirinya berharap, semuanya berjalan dengan lancar, aman dan kondusif. Termasuk juga sumber mata air pun segera ditemukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com