Honda

Siswa SMP Negeri 2 Borong Prestasi di HUT Lubuklinggau

Siswa SMP Negeri 2 Borong Prestasi di HUT Lubuklinggau

Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Kota Lubuklinggau, Parman memberikan piagam penghargaan kepada siswa berprestasi.-Frans-palpres.com

LUBUKLINGGAU, PALPRES.COM - Momentum Hari Ulang Tahun (HUT) Kota LUBUKLINGGAU ke 21, menjadi salah satu ajang pembuktian bagi para siswa (peserta didik) SMP Negeri 2 Kota LUBUKLINGGAU untuk mendulang prestasi


Siswa SMP Negeri 2 Lubuklinggau meraih 4 medali emas di cabor renang dalam rangka HUT Kota Lubuklinggau.-Frans-palpres.com

Bagaimana tidak, dari sejumlah even lomba dalam rangka memeriahkan HUT Bumi Sebiduk Semare, mereka mampu meraih sedikitnya 6 medali. 

Kepala SMP Negeri 2 Kota Lubuklinggau, Parman, kepada wartawan menyebutkan, enam prestasi yang didapatkan antara lain 4 medali emas dari cabang olahraga renang atas nama Veldis, siswa kelas 8, juara 3 tari kreasi dan juara harapan tiga lagi Melayu.

Sebagai bentuk apresiasi serta dukungan, peserta didik yang berprestasi diberikan piagam penghargaan usai melaksanakan upacara pelantikan dan pengukuhan pengurus OSIS. 


Pembagian medali bagi siswa SMP Negeri 2 Lubuklinggau yang berprestasi di cabor renang-Frans-palpres.com

“Mereka (peserta didik) mampu memaknai apa itu belajar, yakni selain mendapatkan ilmu pengetahuan, ada hal penting lain didapat di rumah sekolah yakni pengembangan mental, kepercayaan diri dan berani tampil dalam perlombaan. 

Dan Alhamdulillah, anak-anak mampu, kita sangat bersyukur akan hal ini,” ujarnya.

Kepala Sekolah inovatif ini menambahkan, sebagai pimpinan di SMP Negeri 2 Kota Lubuklinggau, dia terus berupaya dalam peningkatan prestasi pelajar. 


Siswa SMPN 2 Lubuklinggau yang sukses merebut medali di cabor renang bersama guru pembimbing-Frans-palpres.com

Seperti memberikan perhatian kepada peserta didik, memberikan arahan dan nasihat, memberikan pengawasan, serta memberi motivasi apabila pelajar mengalami kesulitan dalam pengembangan diri telah dilakukan secara aktif.

“Peran kepala sekolah dan guru dalam meningkatkan prestasi belajar peserta didik membutuhkan keselarasan dari kedua belah pihak, baik keluarga peserta didik maupun pihak sekolah seperti dewan guru serta pihak yang terkait di dalamnya.

Namun tidak terlepas dari minat, motivasi dan kompetensi peserta didik, langkah langkah ini telah kita tempuh.

Hasilnya Alhamdulillah, anak anak kita mampu bersaing dalam akademik maupun non akademik,” pungkasnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres .com