Honda

Pipanisasi MCK Terpasang Sesuai Posisi

Pipanisasi MCK Terpasang Sesuai Posisi

Pipanisasi untuk enam unit MCK telah dipasang, Sabtu 5 November 2022.-Bernat Albar-Palpres.com

LAHAT, PALPRES.COM- Jalur pipanisasi yang diperuntukkan di enam unit sarana pemandian umum kini telah berada diposisi masing-masing, tinggal dialiri air dari tedmond dengan kapasitas 1.200 liter.

"Sumber airnya 24 jam non stop terus mengalir, paling nantinya dipasang kran mengatur alirannya, sehingga tidak tumpah dan membanjiri kamar mandi," terang Danpok MCK, Serda Ahyar, Sabtu 5 November 2021.

Sebab, masih kata Serda Ahyar, air akan diisi ke dalam tangki tedmond, setelah penuh barulah dipergunakan bukannya dibiarkan saja mengalir.

"Untuk airnya tidak perlu lagi menggunakan mesin air, karena semuanya bersumber langsung dari sumur bor dan terus keluar dari pipanya," sebutnya.

BACA JUGA:Keramik Lantai dan Lisplang Poskamling Serentak Dikerjakan

Dirinya menambahkan, dengan demikian, air bersih tersebut tidak sekedar memenuhi aktifitas mandi, cuci dan kakus (MCK) semata, akan tetapi, bisa dikonsumsi oleh masyarakat untuk diminum.

"Jika harus dari Sungai Lematang, lebih baik menggunakan dari sumber air sumur bor, kualitas kebersihan dan kesehatan terjamin," pungkas Serda Ahyar. 

Berita Terkait, Progres dari pengerjaan infrastruktur pos keamanan lingkungan (Poskamling) di Desa Pagarbatu, Kecamatan Pulau Pinang, Kabupaten Lahat terus dikebut.

Setelah atap sudah dikerjakan, kini giliran penyusunan batu bata yang tujuannya membuat teras keliling.

"Betul, tidak mungkin bangunan tersebut tidak dibuat seminimalis dan elegan, bahkan ini terlihat bukan poskamling," jelas Danpok Platduiker dan Poskamling, Serda Saragih, Sabtu 5 November 2022.

Serda Saragih mengemukakan, oleh karena itulah, bangunan yang semula hanya seluas 2x2 meter persegi, kini diperluas lagi.

BACA JUGA:Fasum MCK Dibersihkan Sebelum Digunakan

"Miliki pintu, jendela teras utama maupun keliling bangunan, ini benar-benar di luar prediksi," ungkapnya.

Dengan demikian, sambung dirinya, kehadiran poskamling ini akan membuat desa merasa aman, nyaman dan bersahaja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com