Honda

Rekomendasi Beberapa Barang yang Berguna Banget Buat Anak Kos

Rekomendasi Beberapa Barang yang Berguna Banget Buat Anak Kos

Rekomendasi Beberapa Barang yang Berguna Banget Buat Anak Kos.-muhammad iqbal-internet

PALEMBANG, PALPRES.COM - Tinggal jauh dari orang tua atau ngekos memang pengalaman yang penting dab berharga dalam masa-masa kuliah bagi setiap orang. 

Dalam hal ini kamu akan diuji untuk bisa melakukan segala sesuatu secara mandiri, seperti memasak, mencuci, dan merapikan tempat tidur.

Untuk yang pertama kali ngekos, sering merasa kebingungan untuk menentukan selain barang-barang seperti pakaian, perlengkapan mandi, tidur dan perlengkapan kuliah yang wajib dibawa, barang-barang apa lagi yang wajib untuk dimiliki saat ngekos nanti. 

Anak kos pasti sudah menyiapkan beberapa barang penting yang harus dibawa. 

BACA JUGA:5 Tips Bertahan Saat Tanggal Tua Ala Anak Kost

BACA JUGA:Melihat 5 Perjalanan Artis yang Ternyata Asal Palembang, Siapa Saja?

Berikut barang yang wajib ada di kosan kamu.

Karpet Bulu

Karpet bulu selain nyaman dipandang karena efek bulu-bulunya, juga karena kelembutan yang dihasilkannya. 

Selain itu, ternyata karpet bulu juga dapat meredam suara dan menjadikan suara lebih indah.

Rice Cooker

Rice cooker memiliki berbagai fungsi lainnya seperti dapat digunakan untuk menghangatkan nasi dengan fitur keep warm, untuk mengukus, menghangatkan lauk, dan beberapa fungsi lainnya.

Keset

Peletakkan keset di lantai suatu ruangan (terutama kamar mandi) juga berfungsi untuk mencegah terpeleset dan jatuh. 

Saat cuaca hujan dan becek, itu berarti air membuat lantai licin, meningkatkan risiko kecelakaan dan cedera.

Bantal 

Pada awalnya, bantal hanya berfungsi sebagai alas kepala. 

Kini, fungsi tersebut sudah meluas. 

Bantal bisa digunakan untuk beberapa hal, seperti alas duduk, aksesori, dan sebagainya.

Kain Lap

Kain lap berbahan katun idealnya digunakan untuk membersihkan atau mengeringkan peralatan yang terbuat dari kaca, bisa juga untuk mengelap kaca jendela, dan cermin.

Stop Kontak

Fungsi stop kontak yang utama adalah sebagai penghubung antara sumber listrik dan perangkat elektronik serta peralatan rumah tangga lainnya yang membutuhkan energi listrik, misalnya untuk menyalakan televisi, kipas angin, radio, microwave dan lain-lain.

Sprei Aesthetic

Seprai (atau biasa juga disebut sprei, seprai, sprey, sepray dan banyak penyebutan informal lainnya) merupakan sebutan untuk lembaran kain yang biasa digunakan untuk menutupi atau melapisi sebuah kasur atau tempat tidur. 

Biasa dipakai untuk meningkatkan kenyamanan saat tidur di atas kasur. 

Bosan dengan spei bunga-bunga kalian anak kos wajib banget cobain spei motif monokrom ala-ala Korea. 

Rak Sepatu

Dengan rak sepatu, kamu dapat menyusun koleksi alas kakimu dengan rapi, sehingga tidak ada lagi sepatu dan sandal yang berserakan di lantai. 

Rak sepatu akan menjaga ruangan tetap rapi dan nyaman. 

Selain itu, ini juga merupakan bentuk alternatif untuk menghemat ruang pada rumah dengan desain minimalis.

Gantungan Baju

Gantungan busana sering digunakan agar tidak ada garis lipatan di baju. 

Bisa juga untuk menjemur pakaian supaya cepat kering. 

Pompa Galon

Dengan adanya pompa galon elektrik, Anda dapat menikmati kemudahan seperti dispenser galon bawah. 

Tidak perlu mengangkat galon yang berat ketika harus isi ulang. 

Keunggulan ini membuat pompa galon elektrik cocok untuk Anda yang tinggal sendiri atau tidak boleh mengangkat benda-benda yang berat.

Itulah beberapa barang yang wajib untuk anak Kost, semoga membantu ya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com