Honda

Film ‘Semayam’ Besutan Maju Jalan Film dari Yogyakarta Terpilih Film Terbaik Festival Film Bulanan 2022

Film ‘Semayam’ Besutan Maju Jalan Film dari Yogyakarta Terpilih Film Terbaik Festival Film Bulanan 2022

Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno mengumumkan pemenang Festival Film Bulanan di kesempatan “Weekly Brief With Sandi Uno”, di Gedung Sapta Pesona, Jakarta.--Biro Komunikasi Kemenparekraf/Baparekraf

BACA JUGA:Giliran UMKM Dapat Dana Bansos Hingga Rp3.000.000 dari Pemerintah, Begini Cara Daftarnya

Dia menjelaskan, sepanjang rangkaian kegiatan Festival Film Bulanan, 1.000 komunitas film telah berpartisipasi, dan terdaftar 895 film pendek yang diperkirakan menggerakkan dan melibatkan sebanyak 26.850 tenaga kreatif.

Dalam kesempatan tersebut, Menparekraf Sandiaga juga mengumumkan 6 Pemenang Festival Film Bulanan 2022. 

Mulai dari Film Gemintang, karya Gresik Movie dari Jawa Timur, berhasil meraih penghargaan Ide Cerita Terbaik Festival Film Bulanan 2022. 

Kemudian, Film Memorabilia, karya Jogja Film Academy dari DI Yogyakarta meraih penghargaan Visual Terbaik Festival Film Bulanan 2022.

BACA JUGA:Wow! Segini Tarif Datangkan Rhoma Irama dan Andika Mahesa Eks Kangen Band ke Kabupaten Ogan Ilir

Film Cerita di Waktu yang Salah, karya Vanasea Films dari Jawa Barat meraih penghargaan Audio Terbaik Festival Film Bulanan 2022.

Ada juga Film Maramba, karya Etanan Films dari DI Yogyakarta berhasil memenangkan Dokumenter Terbaik Festival Film Bulanan 2022.

Demikian pula Iwi Marahena, sineas muda asal Kota Masohi, Maluku Tengah.

Kegigihan dan semangat Iwi Marahena secara terus-menerus dalam mendaftarkan karya-karyanya dan aktif berpartisipasi dalam Festival Film Bulanan 2022.

BACA JUGA:Kabar Gembira! Lansia Pemilik Kartu KIS Bisa Mendapat 3 Jenis Bansos Ini, Segera Cek Link!

Penyelenggara festival yakni mengganjar Iwi Marahena dengan penghargaan khusus. 

Kemenparekraf/Baparekraf memberikan Penghargaan kepada Iwi Marahena dengan Kategori Sineas Terpantang Menyerah Festival Film Bulanan 2022.

“Saya harap melalui kegiatan ini, Sineas Indonesia, Komunitas Film Daerah, dan seluruh pegiat film tanah air bisa saling bahu-membahu, berkarya, berkolaborasi menghasilkan karya dan turut andil dalam membangun pertumbuhan ekonomi di Indonesia,” tukas Sandiaga Uno.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Sekretaris Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Sekretaris Utama Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Ni Wayan Giri Adnyani; serta sejumlah pejabat Eselon I dan II di lingkungan Kemenparekraf/Baparekraf baik secara daring maupun luring. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: biro komunikasi kemenparekraf/baparekraf