Kembangkan Kreatifitas Millenial, Srikandi Ganjar Sumsel Gelar Pelatihan Hias Cupcake
Millenial Sumsel Dilatih mengembangkan kreatifitas dan produktifitas lewat menghias cupcake--
PALEMBANG,PALPRES.COM- Melatih mengembangkan kreatifitas dan produktifitas para millenial, Sukarelawan Srikandi Ganjar Sumsel mengadakan pelatikan Cupcake Decoration untuk para millenial.
Bekerjasama dengan Auliyaa Store, pelatihan Cupcake yang digelar di Jalan RW. Jaya II No.275, Pahlawan, Kecamatan Kemuning, Kota Palembang, Sumatera Selatan, Rabu 29 Maret 2023 ini diikuti oleh puluhan millenial
Tampak para millenial perempuan Sumsel terlihat antusias mengikuti Pelatihan Cupcake Decoration ini.
Koordinator Wilayah Srikandi Ganjar Sumsel, Nur Indah Haryani menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan kreatifitas dan produktifitas anak muda Sumsel.
BACA JUGA:GMC Sumatera Selatann Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Musi Rawas
"Melalui kegiatan ini kami ingin mengembangkan kreatifitas dalam diri millenial melalui Cupcake Decorating dengan bentuk yang menarik, warna, serta hiasan," ujar Nur Indah Haryani, Koordinator Wilayah Srikandi Ganjar Sumsel di sela-sela pelatihan.
Menurutnya, para peserta milenial sangat antusias dalam membuat dan menghias cupcake tersebut.
"Tujuannya selain menghias cupcake juga mengajar kreatifitas dan produktifitas dari para milenial," imbuh Nur Indah.
Selain pelatihan Cupcake Decoration, sebelumnya Srikandi Ganjar Sumsel juga mengadakan beragam kegiatan untuk para millenial perempuan seperti menggelar kelas nail art, pelatihan kecantikan dan masih banyak lagi.
BACA JUGA:Silaturahmi ke Pesantren, Santrine Abah Ganjar Disambut Antusias Tokoh Agama dan Masyarakat
Selain itu, para sukarelawan juga memperkenalkan sosok Ganjar Pranowo yang selalu mendukung kegiatan positif milenial di Indonesia.
Hasrinah, salah satu milenial yang menjadi peserta mengaku sangat antusias dengan pelatihan gratis itu.
"Semoga Srikandi Ganjar Sumsel bisa menggelar kegiatan-kegiatan pelatihan gratis seperti ini lagi sehingga kami bisa menambah skill kami," tutur Hasrinah.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: