Tercatat Dalam Sejarah, Tim Putri Alive FC Lubuklinggau Lolos Liga Futsal Profesional
Tim futsal putri Alive Lubuklinggau lolos ke liga futsal profesional--
LUBUKLINGGAU, PALPRES COM- Tim futsal putri Alive FC Kota Lubuklinggau berhasil lolos mengikuti liga profesional futsal Indonesia, kepastian itu setelah mereka menyudahi perlawanan tim futsal putri Juku Eja, Sulawesi Selatan dengan skor mencolok 4-0 di Gedung Olahraga (GOR) Tegal Selatan, Sabtu, 1 Juli 2023.
Liga Futsal Nusantara ini diikuti oleh 4 tim dari sejumlah provinsi di Indonesia yakni Banten, Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan dan Sumatera Selatan (Sumsel).
Perjalanan Alive FC Lubuklinggau tidak mudah sebelum tampil di Liga Futsal Nusantara tingkat Nasional, Tim Futsal putri kebanggaan Kota Lubuklinggau harus terlebih dahulu menjalankan beberapa rangkaian seleksi.
Pertama Alive FC Lubuklinggau harus mengikuti Liga Futsal Nusantara zona Sumatera Selatan dengan menyisihkan beberapa perwakilan kota dan Kabupaten di Sumatera Selatan.
BACA JUGA:Cek Data Kamu di Bansos! Tetap Bisa Dapat Dana PIP Meski Tak Punya KIP, Begini Caranya
Setelah menjadi juara di Liga Futsal Nusantara zona Sumatera Selatan Alive FC Lubuklinggau harus berhadapan tim-tim kuat dari seluruh Provinsi Sumatera seperti Aceh, Bangka Belitung, Kepri, Jambi, Medan dan Sumatera Barat.
Ketua Asosiasi Futsal Kota Lubuklinggau Erick Putra Iskandar mengaku bersyukur Tim Putri Alive Lubuklinggau dapat lolos ke Liga Futsal Profesional usai menaklukkan Juku Ejak di pertandingan kedua dengan skor akhir 4-0 untuk kemenangan Alive FC Lubuklinggau.
"Alhamdulillah Atas kemenangan hari ini kita dipastikan lolos ke Liga Futsal profesional meskipun kita masih menyisakan satu pertandingan lagi, melawan MS Putri Bersatu asal Banten untuk memastikan gelar juara," ungkapnya.
Lanjutnya lolosnya Alive FC Lubuklinggau tentunya berkat dukungan dari semua pihak baik itu dari KONI, Dispora Kota Lubuklinggau dan Pemerintah Kota Lubuklinggau tentunya kelolosan Alive FC Lubuklinggau menjadi kado spesial untuk Asosiasi Futsal Lubuklinggau, yang akhirnya bisa memiliki satu tim futsal putri di Liga Futsal Profesional.
BACA JUGA:Klaim Kalahkan Wagner Group, Ukraina Umumkan Kemenangan
"Lolosnya Tim Alive FC Lubuklinggau tentunya berkat dukungan semua pihak baik itu dari KONI, Dispora Kota Lubuklinggau dan Pemerintah Kota Lubuklinggau, Lolosnya Alive FC menjadi kebanggaan bagi masyarakat Lubuklinggau akhirnya kita memiliki satu tim putri untuk mengikuti liga futsal Profesional, jadi kedepan kita akan tetap berkolaborasi terus berkerjasama dan bersinergi dengan pemerintah kota Lubuklinggau," ujarnya.
Erick selalu optimis Alive FC Lubuklinggau bisa lolos Liga Futsal Profesional saat pertandingan di tingkat nasional, apalagi di dukung dengan pelatih dan pemain yang berkualitas.
"Dari awal saya optimis Tim Alive bisa lolos ke Liga Profesional karena dari segi pelatih dan pemain sangat berkualitas," Ucapnya.
Selaku ketua umum Asosiasi Futsal Lubuklinggau Erick Putra Iskandar mengapresiasi atas perjuangan dari pemain dan official Alive FC Lubuklinggau yang sudah mengharukan nama Kota Lubuklinggau di kancah Nasional.
BACA JUGA:Si Paling Gamers Yuk Buruan Merapat! 5 Jurusan Kuliah Ini Cocok Banget Buat Kamu Nih Sob
"Saya selaku ketua Asosiasi Futsal Lubuklinggau sangat mengapresiasi atas perjuangan seluruh pemain dan official Alive FC Lubuklinggau yang sudah mengharumkan nama Kota Lubuklinggau di ajang Nasional," tutupnya. (frs/lek).
Untuk masyarakat Kota Lubuklinggau jangan lupa besok saksikan Alive FC Lubuklinggau versus MS Putri Bersatu asal Provinsi Banten dalam perebutan juara Liga Futsal Nusantara.lek
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: