Honda

Umar bin Khattab, Sahabat Nabi Yang Miliki Gelar Al Faruq

Umar bin Khattab, Sahabat Nabi Yang Miliki Gelar Al Faruq

Di dalam sejarah Islam, Umar bin Khattab merupakan satu-satunya sahabat nabi yang mendapat gelar Al Faruq-Ilustrasi: Indah Zahrotul Jannah-Palpres.com

BACA JUGA:Kisah Nu'aiman, Sahabat Nabi yang Suka Mabuk Tapi Masuk Surga Sambil Tersenyum

Saudaranya memberitahu padanya bahwa Rasulullah SAW saat itu sedang berada dikediaman al arqam bin Abi al - arqam di Shafa.

Sesegera mungkin Umar akhirnya mendatangi rumah yang menjadi tempat Rasulullah saat itu.

Setelah sampai disana Umar melihat Rasulullah sedang berada didalam rumah.

Singkat cerita, Umar bin Khattab setelah sampai disana segera menemui Rasulullah SAW dan mengucapkan dua kalimat syahadat.

BACA JUGA:Hassan bin Tsabit, Sahabat Nabi Yang Tak Pandai Berkelahi Tapi Syairnya Mampu Ciutkan Nyali

Para sahabat yang saat itu sedang berada di sana langsung terkejut dan berteriak takbir sampai terdengar ke seluruh penjuru Masjidil haram.

Pada hari pertama disaat Umar bin Khattab masuk Islam ia pun bertanya kepada Rasulullah,
Apakah dia akan tetap di dalam kebenaran baik mati maupun dia hidup.

Rasulullah dengan tegas memberi jawaban bahwa ia akan selalu dalam kebenaran baik mati ataupun ia hidup.

Tak sampai disitu Umar pun kembali bertanya, mengapa Rasulullah SAW masih merahasiakan tentang Islam.

BACA JUGA:Harta Terus Bertambah Hingga Kini, Kisa Utsman bin Affan sahabat Nabi Muhammad SAW yang punya harta abadi

Padahal agama tersebut adalah sebuah kebenaran, yang seharusnya disebarkan saja agar semua orang tahu.

Setelah mendengarkan pertanyaan yang di berikan oleh Umar bin Khattab, Rasulullah pun memerintahkan kepada para sahabat untuk menuju ke masjid.

Karena pada hari itu akan mulai menampakkan keberadaannya secara terang terangan.

Kemudian, Rasulullah membagi mereka didalam dua barisan.

BACA JUGA:Cerita Lucu Sahabat Nabi Bernama Nuaiman, Jenaka dan Terkenal Jahil

Hamzah yang diminta untuk memimpin barisan yang pertama.

Dan barusan yang kedua dipimpin oleh Umar bin Khattab.

Umar juga mengatakan bahwa pada saat itu Ketika kami sampai di Masjidil haram, ada orang orang Quraisy yang memperhatikan hamzah dan juga Umar.

Umar dan Hamzah tak pernah melihat kesedihan mendalam di wajah mereka sebelumnya.

BACA JUGA:Kisah Sahabat Nabi Ini Jarang Diketahui, Ada Shahabiyah yang Memiliki Sifat Jujur dan Amanah

Setelah dari kejadian tersebut, akhirnya Rasulullah SAW pun memberikan Umar bin Khattab gelar Al Faruq.

Umar bin Khattab sangat dikenal dengan ketegasan dan keberaniannya yang sangat tinggi.

Hingga banyak pihak yang sangat segan dia terutama kaum Quraisy.

Kabar Umar bin Khattab berhasil masuk Islam adalah kabar yang sangat membahagiakan bagi para umat Islam di masa itu.

BACA JUGA:Jangan Malu, Belajar Berkata ‘Tidak Tahu’ dari Sahabat Nabi Abdullah bin Umar

Disaat Umar belum masuk Islam, ia adalah seorang tokoh yang amat sangat menentang tentang adanya ajaran Islam.

Namun, ternyata Allah akhirnya meluluhkan juga hatinya untuk ikut masuk kedalam agama Islam.

Dan setelah saat itu, ia merupakan seorang pembela agama Islam yang selalu berada di barisan terdepan yang tak pernah takut dengan ancaman apapun.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: