Honda

Catat! 8 Jurusan Kuliah Ini Cocok Buat Kamu Si Anak IPS

Catat! 8 Jurusan Kuliah Ini Cocok Buat Kamu Si Anak IPS

Jurusan Kuliah untuk Anak IPS-freepik-

PALEMBANG, PALPRES.COM – Jika kamu saat ini baru saja menyelesaikan bangku SMA mu dan kamu jurusan IPS, nah pas banget nih kali ini mimin bakalan rekomendasin kamu jurusan kuliah yang cocok buat kamu anak IPS.

Memilih jurusan kuliah memang tak bisa asal – asalan ya guys.

Karena jika kamu salah dalam memilih jurusan kuliah bisa – bisa kamu bakalan nyesel nantinya.

Nah berikut ini 8 jurusan kuliah yang cocok banget buat kalian anak IPS.

BACA JUGA:Deretan Kampus Olahraga Terbaik di Indonesia dan Dunia, Tertarik dengan Jurusan Ini?

1. Sosiologi

Pertama adalah jurusan sosiologi, jurusan ini bisa menjadi salah satu pilihan kamu nih guys.

Jadi Jurusan sosiologi ini adalah studi yang berfokus pada perilaku dan sifat masyarakat. 

Bagaimana sistem kehidupannya, interaksinya, karakteristiknya, dan perkembangannya dari masa ke masa.

 

2. Politik

Nah jurusan ini juga cocok banget lho buat anak IPS.

Jurusan Politik merupakan bidang ilmu yang banyak mengkaji gejala maupun fenomena sosial politik sehingga nantinya mampu menerapkan teori-teori ilmu politik untuk menawarkan solusi dari permasalahan sosial politik. 

Jurusan ini tidak hanya mempelajari bagaimana politik di Indonesia, tapi juga politik di berbagai negara, keren banget kan guys.

BACA JUGA:Salah Ambil Jurusan Kuliah? Jangan Dibawa Panik, Begini Tips dan Solusinya

3. Psikologi

Ketiga adalah jurusan Psikologi nih guys.

Jurusan psikologi ini merupakan sebuah program studi yang mempelajari mengenai mental, pikiran, dan juga perilaku manusia. 

Melalui pengertian tersebut maka bisa diketahui bahwa psikologi merupakan ilmu yang mempelajari alur pikiran manusia.

 

4. Ekonomi

Di jurusan Ekonomi ini kamu akan mempelajari bagaimana masyarakat mengambil, mengelola dan mengalokasikan sumber daya yang terbatas. 

Jurusan Ekonomi adalah jurusan yang mempelajari strategi pengelolaan sumber daya dengan mempertimbangkan efisiensinya dalam mencapai kesejahteraan.

BACA JUGA:Mau Cepat Lulus Kuliah? Nih 5 Jurusan yang Gak Ribet Bisa Jadi Pilihanmu

5. Manajemen

Jurusan Manajemen adalah ilmu yang mempelajari tentang bagaimana mengatur, mengelola, merencanakan, serta membagi tugas untuk mencapai tujuan atau target dari perusahaan.

 

6. Komunikasi

Jadi jurusan Komunikasi adalah sebuah program studi yang mempelajari proses penyampaian pesan secara efektif agar dapat diterima dan dipahami oleh khalayak. 

Selain itu, jurusan Ilmu Komunikasi mempelajari komunikasi dalam berbagai tingkatan, seperti antar individu, kelompok, media, budaya, dan lain sebagainya.

BACA JUGA:Siap Jadi Chef! Yuk Intip 5 Kampus Terbaik Dunia dengan Jurusan Tata Boga, Kamu Mau Pilih yang Mana Nih?

7. Hukum

Jurusan Hukum adalah mata pelajaran yang berpusat pada praktek hukum.

Ilmu Hukum mencakup bidang yang luas meliputi hak asasi manusia, hukum kepemilikan hingga hukum perdagangan. 

Hukum mengatur ketertiban hidup bermasyarakat dengan memberikan peraturan jelas mengenai apa yang boleh atau tidak boleh dilakukan.

 

8. Pendidikan

Jurusan Pendidikan adalah program studi yang fokus mempelajari dan mempersiapkan lulusannya untuk jadi tenaga pendidik alias guru. 

Secara umum, cabang ilmu pendidikan membahas tentang teori, metodologi, hingga praktik keilmuan dari berbagai aspek kependidikan. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: