Lagu Luka - Rizky Febian Feat GANGGA Trending di YouTube, Ceritakan Tentang Perasaan Patah Hati
Lagu Luka - Rizky Febian Feat GANGGA Trending di YouTube--Youtube Rizky Febian
JAKARTA, PALPRES.COM - Lagu yang bertajuk Luka yang dibawakan Rizky Febian feat Gangga trending di YouTube.
Luka merupakan salah satu single terbaru anak dari komedian Sule Sutisna dalam album Berona.
Lagu ini dirilis pertama kali pada 21 Juli 2023 melalui kanal YouTube pribadinya Rizky Febian.
Hingga berita ini ditayangkan, lagu dengan lirik Kini t’lah kurasakan Bekunya hati dalam sepi ini telah di tonton lebih dari 114 ribu kali dan trending 26 di YouTube dengan kategori musik.
BACA JUGA:Lirik Lagu Dangerously dari Charlie Puth dan Terjemahannya
Seperti diketahui, “Luka” merupakan lagu ciptaan Rizky Febian & Gangga yang diciptakan secara spontan saat Gangga menjadi tamu dalam program Youtube Rizky Febian yaitu Stereovibes.
Karena mendapatkan respon positif dari warganet, Rizky Febian & Gangga merasa terdorong untuk me-release karya mereka secara komersial.
Lagu Luka ini menceritakan tentang seseorang yang sudah cukup dalam merasakan patah hati sehingga ia tak lagi merasakan sakit saat di posisi tersebut.
Hatinya sudah terlalu beku untuk merasakan patah hati seperti mati rasa.
Melalui lagu ini Rizky Febian dan Gangga berharap bisa mewakili perasaan kalian yang pernah berada di posisi yang sama.
Daripada penasaran, yuk kita nyanyi bersama lagu luka yang dipopulerkan Rizky Febian dan Gangga.
Lyrics:
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: