RDPS
Honda

Pemkab OKI Gandeng Gen Z untuk Berantas Stunting, Gelar Pemilihan Duta Canting Kencana

Pemkab OKI Gandeng Gen Z untuk Berantas Stunting, Gelar Pemilihan Duta Canting Kencana

Pemilihan Duta canting Kencana di Hotel Cipta Kayuaguang sebagai upaya pemberantasan stunting dengan melibatkan pelajar-PALPRES.COM-

KAYUAGUNG, PALPRES.COM - Upaya pencegahan kasus stunting dari hulu terus dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Komering Ilir (OKI), demi terus menurunkan angka prevalensi kasus stunting.

Pemkab OKI melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) terus melakukan inovasi.

Kali ini, DPPKB OKI menggelar pemilihan Duta Canting Kencana (Cegah Stunting dan Tingkatkan Kualitas Keluarga dengan Terencana) guna membentuk kader-kader generasi muda di OKI, dalam rangka mensosialisasikan program-program bangga kencana yang digagas oleh pemerintah.

"Pemilihan Duta Canting Kencana ini dimaksudkan untuk membentuk kader-kader remaja di tingkat Sekolah, sebagai agen penyebar informasi dan edukasi penyuluh kesehatan baik itu di tingkat keluarga, lingkungan masyarakat dan juga di sekolah mengenai program bangga kencana," ujar Bupati OKI melalui Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) HM Lubis S.KM M.Kes saat membuka secara resmi acara tersebut di Hotel Cipta Kayuagung, Senin 2 Oktober 2023.

BACA JUGA:Daftar Harga Tiket Masuk Punti Kayu Oktober 2023, Yuk Kunjungi 5 Spot Foto Terbarunya

BACA JUGA:Pesona Baru Yamaha NMax 160 Dek Rata, Bakal Rilis Tahun 2024 Mendatang, Benarkah?

Lebih lanjut Lubis mengatakan, bahwa para peserta pemilihan Duta Canting Kencana ini selain akan dibekali mengenai materi-materi pencegahan stunting, juga akan dibekali materi-materi kesehatan yang akan disampaikan oleh para narasumber yang berkompeten di bidangnya.

"Jadi diharapkan setelah selesainya acara ini, adik-adik peserta akan memiliki bekal ilmu yang cukup untuk menjadi motor penggerak penyuluh kesehatan di lingkungannya masing-masing," terang Lubis.

Acara ini akan digelar mulai tanggal 2 hingga tanggal 5 Oktober mendatang.

Diikuti oleh perwakilan siswa-siswi sekolah-sekolah tingkat SLTA Sederajat yang ada di seluruh Kecamatan di Kabupaten OKI, dan acara puncak akan diselenggarakan di Gedung Kesenian Kayuagung pada 5 Oktober mendatang.

BACA JUGA:Rangkaian HUT OKI Ke-78 Tahun Telah Dicanangkan, Berikut Makna Logo dan Temanya

BACA JUGA:Buruan Datangi Outletnya! Menu Promo KFC Daebak Don , Bayar Rp15.000 Bikin Kenyang

"Saya berpesan kepada para peserta agar mengikuti acara ini dengan sebaik-baiknya, seraplah ilmu sebanyak-banyaknya, jadilah generasi yang bermanfaat dan berprestasi sebagai penerus estafet pembangunan bangsa di masa yang akan datang," pungkas Lubis. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: