Honda

Waspada! Ternyata Ini Lho Gejala Jamur Kuku dan Cara Mencegahnya

Waspada! Ternyata Ini Lho Gejala Jamur Kuku dan Cara Mencegahnya

Gejala Jamur Kuku dan Cara Mencegahnya-YouTube/BALA GENI-

PALEMBANG, PALPRES.COM – Waspada! Ternyata ini lho gejala jamur kuku dan cara mencegahnya.

Apakah kamu pernah mengalami kuku yang berwarna putih, coklat, atau kuning?? Jika saat ini kamu sedang mengalaminya, kamu patut waspada. 

Itu menandakan kuku kamu sedang terinfeksi oleh jamur kuku.

Infeksi jamur pada kuku dikenal dalam dunia medis sebagai Onikomikosis. 

BACA JUGA:Sering di Jadikan Tanaman Hias! Ternyata Ini Manfaat Daun Tujuh Duri Bagi Kesehatan

Onikomikosis adalah Suatu kondisi yang menyebabkan kuku menjadi menebal, rapuh, kasar, ataupun kuku pecah. 

Hal Ini biasanya disebabkan oleh pertumbuhan jamur pada kuku.

Jamur kuku ini mudah terjadi pada area kuku yang hangat dan lembap.

Kondisi ini seringkali terjadi pada orang yang punya kekebalan tubuh yang lemah, seperti penderita penyakit diabetes, kanker, dan infeksi HIV. 

BACA JUGA:Ini 5 Cara Menjaga Kesehatan Mental bagi Remaja, Nomor 4 Segera Lakukan Ya!

Selain itu, jamur kuku juga biasanya akan menyerang orang yang kebersihannya kurang. 

Biasanya orang yang sering terkena infeksi jamur kuku adalah orang-orang yang area jarinya sering lembap dan kotor, misalnya orang yang sering mencuci baju dan piring, petani yang sering terkena tanah di sawah, orang yang bekerja di kebun dan tidak menggunakan alas kaki, serta orang yang kukunya sering terkena cairan kimia.

Gejala yang muncul jika terkena masalah infeksi jamur pada kuku adalah:

1. Kuku sangat mudah patah

Adanya infeksi bakteri atau jamur pada kuku dapat menyebabkan kuku rapuh, sehingga kuku akan sangat mudah patah.

BACA JUGA:Manfaat Kayu Manis Bagi Kesehatan, Bisa Turunkan Kadar Gula Darah, Cocok Buat Pengidap Diabetes

2. Kuku menguning atau terdapat bintik-bintik kuning pada kuku

Kuku menjadi berwarna kekuningan dan terdapat bintik-bintik kuning pada kuku menandakan kuku kamu tidak sehat dan kemungkinan terkena infeksi jamur kuku. 

Pada kuku yang normal dan sehat, seharusnya kuku berwarna merah muda.

 

3. Kuku menebal dan memutih

Salah satu dari gejala kuku terinfeksi jamur adalah kuku akan menjadi menebal dan keras, sehingga akan kesulitan jika akan memotongnya. 

Pertumbuhan pada kuku yang menebal pun akan lebih lambat jika dibandingkan dengan kuku yang sehat.

Selain itu kuku yang terinfeksi jamur juga akan berwarna putih kusam dan terlihat seperti kotor dan menjadi kusam.

BACA JUGA:Si Hijau yang Kaya Manfaat! Ini 10 Khasiat Daun Pandan Untuk Kesehatan, Penyakit Auto Langsung Minggat

4. Kuku mengeluarkan aroma yang tidak sedap

Apabila kamu telah rajin bersihkan kuku, tapi kuku kamu tetap mengeluarkan bau yang tidak sedap walaupun tidak dibersihkan, kemungkinan kuku kamu terinfeksi jamur kuku. 

 

5. Kuku menjadi rapuh dan mudah terlepas

Jika kuku kamu terkena jamur maka akan menjadikannya mudah rapuh. 

Infeksi jamur pada kuku akan membuat kuku yang rapuh lama-kelamaan menjadi terlepas.

BACA JUGA:Giat Ini Menjadi Agenda Rutin Polda Sumsel demi Menjaga Kesehatan Tubuh

Berikut ini adalah beberapa hal yang dapat meningkatkan resiko munculnya jamur kuku, antara lain adalah sebagai berikut:

  • Lingkungan yang lembap dan kotor dapat menyebabkan jamur kuku berkembang dengan baik
  • Penggunaan kuku palsu dan nail art dalam jangka waktu yang lama juga dapat menyebabkan terjadinya jamur pada kuku
  • Penggunaan sepatu yang terlalu lama dan yang membuat kaki terasa panas dan berkeringat
  • Terlalu sering cuci tangan atau bersentuhan dengan air dalam waktu lama, juga terkena cairan kimia secara langsung
  • Seringkali berjalan tanpa menggunakan alas kaki.

BACA JUGA:Jarang Diketahui, Ini 5 Manfaat Biji Selasih Untuk Kesehatan, Bisa Menurunkan Kolesterol!

Tips Mencegah Jamur pada Kuku

Sebelum munculnya jamur pada kuku anda, sebaiknya lakukan beberapa tips berikut ini untuk mencegah terjadinya infeksi jamur, Anda perlu untuk menerapkan tips berikut:

  • Pastikan kaki dan tangan tidak lembap, karena kuku yang lembap akan membuat jamur kuku berkembang dengan mudah.
  • Sebaiknya jangan memotong kuku terlalu pendek karena bisa menyebabkan cedera pada kuku, yang jika dibiarkan akan menyebabkan munculnya jamur kuku.
  • Menjaga kebersihan alat pemotong kuku agar jamur tidak tumbuh di alat tersebut.
  • Gunakan kaos kaki yang kering dan ganti secara rutin. Jangan tunggu hingga lembap atau basah.
  • Pilihlah alas kaki yang tidak sempit agar sirkulasi udara di area kaki tetap terjaga.
  • Hindari berjalan tanpa menggunakan alas kaki di tempat umum.

BACA JUGA:Pecinta Tanaman Hias Harus Tahu, Ini loh Manfaat Bunga Mawar Bagi Kesehatan

Jika kamu terlanjur terkena jamur kuku sebaiknya segera mendatangi dokter agar mendapat pengobatan yang tepat. 

Kemungkinan dokter akan memberikan obat oral (diminum) untuk menghilangkan infeksi jamur kuku.

Akan tetapi bila kamu ingin melakukan pengobatan dengan bahan alami sendiri di rumah, kamu bisa menggunakan bahan berikut ini:

  1. Baking soda
  2. Cuka apel 
  3. Bawang putih

Silakan pilih salah satu dari ketiga bahan di atas. 

Cara pengobatannya cukup letakkan bahan-bahan di atas pada kuku yang terinfeksi jamur, selama 15 sampai 30 menit setiap harinya.

Lakukan secara rutin sampai infeksi jamur pada kuku sembuh. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: