Honda

Bahaya Malas Berolahraga bagi Wanita, Sebabkan Wajah Kusam Hingga Depresi

Bahaya Malas Berolahraga bagi Wanita, Sebabkan Wajah Kusam Hingga Depresi

Bahaya Malas Berolahraga bagi Wanita, Sebabkan Wajah Kusam Hingga Depresi-freepik-

JAKARTA,PALPRES.COM- Men Sana In Corpore Sano di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. 

Kita seringkali mendengarkan slogan ini.

Definisi Sehat Menurut WHO (World Health Organization), adalah keadaan yang sempurna baik fisik, mental maupun sosial, tidak hanya terbebas dari penyakit atau kelemahan/cacat.

Keadaan sehat bagi setiap individu, baik secara fisik, mental, spiritual, maupun sosial yang memungkinkan setiap orang untuk hidup produktif, baik secara ekonomi mapun secara sosial. 

BACA JUGA:Gaya Sporty Tapi Tetap Syari, Ini 5 Tips Memilih Pakaian Olahraga Agar Tetap Nyaman dan Stylish

Jiwa yang kuat dalam artian Seseorang yang senantiasa memiliki pikiran yang positif, selalu percaya akan adanya kemudahan di balik kesulitan yang dialaminya. 

Orang yang selalu bersyukur dalam setiap keadaan yang dihadapinya.

Jadi, slogan tersebut dapat diartikan bahwa Jika seseorang memiliki memiliki tubuh yang sehat, maka orang tersebut akan selalu mempunyai jiwa yang pandai bersyukur, tangguh, dan tidak mudah menyerah.

Kita semua mengetahui bahwa tubuh yang sehat bisa kita dapatkan dengan cara berolahraga. 

BACA JUGA:Personel Satbrimob Polda Sumsel Batalyon B Pelopor Rutin Laksanalan Olahraga Pagi

Olahraga adalah semua bentuk aktivitas fisik yang dilakukan baik dalam bentuk kompetitif ataupun santai. 

Kita dapat melakukan olahraga jenis apapun untuk mendapatkan tubuh yang sehat, baik olahraga sepak bola, basket, lari, jalan santai, bersepeda, dan masih banyak jenis olahraga lainnya yang dapat membuat tubuh menjadi sehat dan bugar. 

Asalkan sesuai dengan kemampuan tubuh kita dan tidak berlebihan, karena kalau kita berolahraga secara berlebihan maka akan menyebabkan tubuh menjadi cidera.

Walaupun olahraga mempunyai banyak manfaat bagi tubuh, namun sayangnya masih banyak orang yang malas untuk melakukan aktivitas berolahraga. 

BACA JUGA:Awali Pagi dengan 4 Olahraga Ringan Ini, Dijamin Bikin Langsing dan Bugar Seharian

Padahal dengan tidak berolahraga akan memberikan dampak yang buruk pada tubuh, terutama pada wanita.

Tahukah kamu bahaya malas berolahraga? Berikut kami akan menguraikannya untuk anda.

Bahaya tidak berolahraga bagi wanita, antara lain:

1. Wajah akan terlihat kusam

BACA JUGA:Berjalan Kaki Vs Lari, Manakah Olahraga yang Lebih Baik? Cek Faktanya Disini

Kekurangan Antioksidan dan Kolagen dapat menyebabkan tubuh mengalami kerusakan sel dan mengalami penuaan dini. 

Termasuk pada wajah yang akan terlihat lebih kusam dan keriput serta kerutan halus pada wajah.

Dengan berolahraga, maka tubuh akan dapat memproduksi Antioksidan dan Kolagen di dalam tubuh. 

Sehingga Antioksidan ini dapat memperbaiki kerusakan sel pada tubuh. 

BACA JUGA:Nangisnya Jangan Kelamaan, Galau Usai Putus Cinta Cukup Olahraga Lari Aja, Dijamin Hempaskan Stres!

Sedangkan Kolagen dapat mengurangi kekusaman pada wajah, kulit keriput, erta tanda penuaan dini lainnya. 

2. Berat badan tidak terkontrol

Bagi wanita yang malas berolahraga, maka kenaikan berat badannya tidak akan terkontrol. 

Olahraga pagi setidaknya akan dapat membantu menurunkan 20% dari berat bada kamu. 

BACA JUGA:Ini Manfaat Olahraga di Pagi Hari Bagi Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Bisa Tidur Lebih Nyenyak

Olahraga juga akan membantu kamu berdiet untuk menurunkan berat badan. 

Jika selama ini kamu melakukan segala macam pola diet, akan sedikit pengaruhnya bagi tubuh jika tidak dibarengi dengan berolahraga.

Dengan melakukan olahraga atau latihan fisik secara rutin dan teratur dapat, selain dapat mengontrol berat badan, meningkatkan ketahanan tubuh, dan membuat hidup kamu terasa lebih baik. 

Tidak lupa, kamu juga harus mengimbangi dengan menjaga pola makan dan gaya hidup sehat dalam keseharianmu.

BACA JUGA:Cara Berolahraga yang Sehat di Tengah Kabut Asap, Jangan Lupa Pakai Masker

3. Akan mengalami Depresi

Menurut American Journal of Preventive Medicine, orang yang tidak rutin berolahraga cenderung lebih mudah mengalami depresi dibandingkan dengan orang yang melakukan olahraga secara rutin. 

Dampak malas olahraga yang lainnya adalah kecenderungan depresi atau mood swing.

Depresi adalah gangguan suasana hati yang biasanya ditandai dengan perasaan sedih yang mendalam dan kehilangan minat terhadap hal-hal yang biasanya selama ini disukai.

4. Organ tubuh akan menjadi cepat tua

BACA JUGA:Mantap, Fasilitas Olahraga di Sekayu Bertambah, Pj Bupati Muba Resmikan Lapangan Tenis Pengadilan Agama

Bagi orang yang malas berolahraga, maka penuaan akan datang lebih cepat dibandingkan dengan orang yang rajin berolahraga. 

Pada orang yang rutin melakukan olahraga fisik, dipastikan akan memiliki kepadatan tulang lebih baik.

Organ tubuh yang tidak dilati, misalnya otot dan tulang akan menjadi melemah seiring dengan bertambahnya usia. 

Selain itu, dampak dari malas melakukan olahraga fisik adalah tubuh akan mudah terserang penyakit. 

BACA JUGA:Kampung Unik di Wonogiri, Penghuninya Hanya Wanita, Cuma Ada 7 Rumah di Sini

Melakukan olahraga rutin dapat meningkatkan kinerja sel darah putih yang memiliki fungsi untuk melawan bakteri yang masuk ke dalam tubuh.

Bukan hanya soal imunitas tubuh yang melemah karena tidak pernah dilatih tetapi juga penyakit-penyakit yang muncul karena penumpukan lemak akibat tubuh yang tidak atau jarang bergerak. 

Dengan melakukan olahraga rutin bisa meembuat kamu mengeluarkan keringat sehat, membuat kulit tidak menjadi cepat tua, serta mencegah munculnya  keriput dan juga kerutan halus pada wajah.

Setelah membaca bahaya yang mengintai akibat kurang berolahraga, sebaiknya mulai saat ini kamu melakukan olahraga fisik. 

BACA JUGA:Si Pemilik 2 Kepribadian! Inilah 5 Ciri Kamu Seorang Wanita Ambivert

Akan tetapi harus disesuaikan dengan kemampuan kamu ya.*

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: