Honda

5 Kota di Dunia yang Cocok untuk Menghabiskan Masa Tua, Hidup Lebih Nyaman dan Tenang

5 Kota di Dunia yang Cocok untuk Menghabiskan Masa Tua, Hidup Lebih Nyaman dan Tenang

5 Kota di Dunia yang Cocok untuk Menghabiskan Masa Tua, Hidup Lebih Nyaman dan Tenang--Freepik

PALEMBANG, PALPRES.COM- Ada sejumlah kota di berbagai negara di dunia yang dapat menjadi tempat yang cocok untuk menghabiskan masa tua.

Ketika memasuki masa lansia, banyak yang mulai mencari tempat nyaman dan aman untuk menikmati sisa hidup dengan tenang. 

Beberapa kota di dunia menonjol sebagai destinasi ideal untuk pensiunan

Menawarkan kualitas hidup tinggi, sistem kesehatan yang baik, dan berbagai fasilitas untuk kegiatan seni, budaya, serta rekreasi. 

BACA JUGA:5 Kota Paling Sepi di Indonesia, Salah Satunya dari Sumatera Selatan, Cuma Berpenduduk 234 Jiwa Per Kilometer

Dengan memilih salah satu dari lima destinasi ini, para lansia dapat menikmati masa pensiun mereka dengan nyaman dan tenang.

Karena berada di lingkungan yang mendukung kesejahteraan dan kebahagiaan mereka.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut lima kota di berbagai negara di dunia yang dapat menjadi tempat hunian yang cocok untuk hari tua.

1. Wina, Austria

BACA JUGA:5 Kota Ternyaman di Indonesia, Cocok Jadi Tempat Tinggal di Hari Tua Bersama Pasangan

Wina sebagai ibu kota Austria sering dianggap sebagai salah satu kota terbaik untuk pensiun di dunia. 

Kota ini menawarkan gaya hidup yang nyaman, dengan gemerlap kehidupan seni dan budaya. 

Sistem kesehatan yang baik dan transportasi umum yang handal menjadi nilai tambah bagi para lansia. 

Wina juga dikenal dengan arsitektur klasiknya yang indah, taman-taman yang hijau, dan kehidupan malam yang menyenangkan. 

BACA JUGA:5 Ide Bisnis untuk Orang Usia Kepala Lima, Bikin Sejahtera di Hari Tua

Semua faktor ini membuat Wina menjadi tempat yang sangat dihargai oleh mereka yang menginginkan masa pensiun yang penuh warna dan berkelas.

2. Melbourne, Australia

Melbourne sebagai salah satu kota terbesar di Australia ini sering masuk dalam daftar kota terbaik untuk dihuni di dunia. 

Kota ini menawarkan kualitas hidup yang tinggi dengan sistem kesehatan yang baik. 

BACA JUGA:Inilah Manfaat Menabung, Tips Agar Tidak Miskin di Hari Tua

Para pensiunan di Melbourne dapat menikmati berbagai fasilitas rekreasi dan hiburan.

Termasuk taman-taman yang indah, pantai-pantai yang memikat, dan beragam acara seni dan budaya sepanjang tahun. 

Keamanan yang tinggi di Melbourne juga menjadi faktor penentu.

Memberikan rasa aman bagi para lansia yang ingin menikmati masa pensiun dengan damai.

BACA JUGA:5 Kota Ternyaman di Indonesia, Cocok Jadi Tempat Tinggal di Hari Tua Bersama Pasangan

3. Vancouver, Kanada

Vancouver di Kanada menawarkan kombinasi sempurna antara keindahan alam dan kehidupan perkotaan yang nyaman. 

Lingkungan alam yang indah, termasuk pegunungan, danau, dan pantai, membuatnya menjadi tempat yang ideal untuk pensiunan yang mencintai kegiatan luar ruangan. 

Selain itu, sistem kesehatan yang baik dan tingkat keamanan yang tinggi menjadikan Vancouver sebagai pilihan menarik.

BACA JUGA:5 Daerah Paling Sepi di Lampung, Salah Satunya Cuma Berpenduduk 163.641 Jiwa, Para Introvert Makin Betah

Khususnya bagi mereka yang mengutamakan kesejahteraan dan keamanan dalam masa pensiun mereka.

4. Osaka, Jepang

Jepang dikenal sebagai salah satu negara dengan harapan hidup tertinggi di dunia. 

Osaka menjadi salah satu kota yang ramah terhadap para pensiunan. 

BACA JUGA:Daerah yang Mempunyai Ilmu Paling Sakti Mandraguna di Tanah Pasundan, Tempat Tinggal Kamu?

Dengan sistem kesehatan yang terkenal efisien dan beragam fasilitas kesehatan.

Osaka memberikan perhatian khusus kepada kesejahteraan lansia. 

Selain itu, terdapat berbagai kegiatan sosial dan budaya yang dirancang khusus untuk lansia.

Dan memberi mereka peluang untuk tetap aktif dan terlibat dalam komunitas.

BACA JUGA:6 Makanan Pemicu Bau Badan yang Harus Dihindari, Cek Daftarnya di Sini

5. Auckland, Selandia Baru

Selandia Baru, dengan keindahan alamnya yang luar biasa, menjadi magnet bagi para pensiunan yang menghargai lingkungan yang indah dan segar. 

Auckland yang menjadi kota terbesar di Selandia Baru ini tidak hanya menawarkan sistem kesehatan yang baik tetapi juga menjadi pusat budaya dan seni yang menarik. 

Para pensiunan di Auckland dapat menikmati pertunjukan seni, museum, dan acara budaya yang beragam. 

BACA JUGA:7 Kampus dengan Jurusan Keguruan Terbaik di Indonesia menurut Kemendikbud, Lengkap dengan Program Studi

Dikelilingi oleh pemandangan alam yang menawan, Auckland memberikan kesempatan untuk mengeksplorasi keindahan alam Selandia Baru sepanjang masa pensiun.

Itulah kelima kota di berbagai negara di dunia yang cocok dihuni di hari tua bagi para lansia.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: