Honda

Hore! 4 Bansos Dijadwalkan Cair Bulan Februari 2024, Ini Daftarnya

Hore! 4 Bansos Dijadwalkan Cair Bulan Februari 2024, Ini Daftarnya

Hore! 4 Bansos Dijadwalkan Cair Bulan Februari 2024, Ini Daftarnya-palpres.com-

JAKARTA, PALPRES.COM – Hore! 4 bansos dijadwalkan cair bulan februari 2024, ini daftarnya

Bantuan sosial merupakan pemberian bantuan dari pemerintah daerah kepada keluarga yang masuk dalam ketegori Keluarga Penerima Manfaat (KPM) atau rentan miskin.

Tujuan pemberian bantuan sosial ini adalah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, memenuhi dan menjamin kebutuhan dasar, serta meningkatkan taraf hidup penerima bansos.

Maka dari itu kabar penting ini harus diketahui oleh para KPM khususnya yang menerima bansos melalui kartu KKS.

BACA JUGA:Surat Undangan Dibagikan! Masyarakat Dapat Bansos Pangan Langsung 2 Bulan

Februari ini setidaknya aka nada 4 Bansos yang dibagikan kepada KPM diseluruh tanah air.

Informasi terkait pencairan bantuan sosial ini, sontak menjadi sesuatu yang sangat melegakan bagi masyarakat, khususnya di awal tahun ini. 

Bagaimana tidak, pada beberapa bulan kedepan, masyarakat akan dihadapkan pada bulan Ramadan 2024, dan juga Hari Raya Idul Fitri 2024.

Artinya, akan banyak kebutuhan yang akan meningkat. 

BACA JUGA:Wajib Tahu! Perbedaan Penyaluran Bansos Beras 10 Kilogram Ditahun 2024, KPM PKH dan BPNT Tak Dapat Lagi?

Mengingat, harga bahan pokok yang dipastikan akan naik dan melambung tinggi.

Untuk itu, Pemerintah dalam hal ini Kemensos RI akan memberikan stimulus berupa bansos yang akan dicairkan dalam waktu dekat ke rekening penerima bansos yang ada.

Pemerintah akan mencairkan dana 4 jenis bansos mulai Februari paling cepat, dan Maret paling lambat. 

Hal ini sesuai dengan arahan, pada rapat internal Kemensos yang dilakukan via zoom beberapa waktu lalu.

BACA JUGA:SELAMAT, 3 Bantuan Sosial Cair Hari Ini, Ada Bansos El Nino Lho!

Disamping itu, dikonfirmasi dari laman www.siks.kemensos.go.id pada kolom keterangan nampak jelas bahwa status bantuan tersebut sudah dalam tahap SK (Surat Keputusan). 

Itu artinya, tidak akan lama lagi dana bansos yang disalurkan dalam bentuk BLT (Bantuan Langsung Tunai) dan beras ini akan segera disalurkan ke masing-masing penerima. 

Untuk tanggal pastinya, masih harus menunggu surat resminya.

Kemudian untuk beberapa bansos, dana akan ditransfer dobel. 

BACA JUGA:UPDATE TERBARU: Bansos El Nino Sudah Cair, KPM Bisa Ambil Bantuan di Kantor Pos

Bahkan ada yang langsung 3 bulan. 

Seperti Bansos PKH, dan BPNT. 

Akan tetapi untuk bansos pangan akan dibagikan per bulan, sama halnya dengan BLT EL Nino yang juga dibagikan per 3 bulan.

Adapun 4 jenis bansos yang akan disalurkan pemerintah melalui Kemensos RI dalam waktu dekat adalah sebagai berikut:

BACA JUGA:Info Resmi Keluar, Bansos PKH Tahap 1 Cair via ATM dan Pos Maret Langsung 3 Bulan!

1. PKH (Program Keluarga Harapan)

PKH yang disalurkan dalam format bantuan langsung tunai melalui pos, dan non tunai melalui bank BRI, BNI, BSI, dan Mandiri, masih menjadi program nasional yang sangat memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat desil terbawah. 

Masyarakat penerima bansos disebut KPM (Keluarga Penerima Manfaat). 

Dengan jumlah penerima mencapai 10 juta penerima. 

Setiap penerima mendapatkan dana bansos yang berbeda-beda. 

Tergantung dengan jumlah komponen yang mereka miliki. 

Status kandung, dalam KK (Kartu Keluarga) yang sama, dan juga maksimal 3 komponen saja.

 

2. BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai)

BPNT sasar hampir 19 juta penerima ditahun ini. 

Dimana penerima mendapatkan bantuan yang tidak lagi berbentuk paketan sembako. 

Tetapi berbentuk uang tunai, dan juga non tunai. 

Sesuai dengan lembaga salur yang dipakai. 

Per KK akan mendapatkan Rp200.000 selama tahun anggaran

 

3. Bansos Pangan

Bansos ini merupakan bansos yang sifatnya kondisional. 

Akan tetapi di 2024, bansos ini tetap dilanjutkan. 

Sehingga, masyarakat masih akan merasakan bansos pangan yang dibagikan dalam bentuk 10 kilogram beras per bulan.

Adapun jumlah penerima di tahun ini masih akan dihitung kembali. Tetapi satu hal yang pasti masih akan menyasar 21,2 juta KPM. 

Terdiri dari PKH Non Murni, dan BPNT Murni. 

Selama 6 bulan. Terhitung Januari sampai dengan Juni 2024.

 

4. BLT El Nino

Bantuan Langsung Tunai (BLT) El Nino ini merupakan bansos tambahan. 

Alokasinya per bulan Rp200.000, dengan sasaran penerima adalah penerima bansos PKH, dan BPNT sebanyak 18,8 juta KK (Kartu keluarga). 

Dibagikan terhitung Januari sampai dengan Juni 2024.

Untuk mendapatkan bansos ini, kamu harus memenuhi syarat-syaratnya.

Pertama, memiliki administrasi kependudukan (KK, dan KTP) padan dan online Dukcapil. 

Kedua, masuk DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial). 

Ketika masuk ke dalam SK penerima dari ke 3 bansos diatas. 

Dibuktikan dengan terbitnya nama didalam SP2D.

Untuk mengetahui daftar penerima kamu masih bisa mengakses melalui www.cekbansos.go.id. cuma lewat handphone. 

Pertama yang harus dilakukan adalah buat akun terlebih dahulu. 

Jika sudah selesai, kamu tinggal masuk saja pada akun tersebut. 

Dengan cara memasukan nomor NIK, dan KK. 

Kemudian akan tampil  bansos apa yang didapat berikut penjelasan lengkapnya. 

Apabila setelah dicek namamu tidak ada, kamu bisa mengambil langkah untuk memasukan data diri kedalam DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) terlebih dahulu. 

Data tersebut yang nanti dipakai Kemensos dalam menyalurkan banyak bansos yang ada. 

Dengan cara download aplikasi usul -sanggah (cekbansos) yang ada di Playstore. 

Bisa juga mengajukan dari pemda setempat (desa maupun kelurahan).

Agar menjadi perhatian, bahwa masuk ke DTKS belum tentu menjadi penerima bansos. 

Kamu masih harus menuggu sampai ada penggenapan, dan penambahan dari jumlah kuota penerima yang telah ada. 

Itu saja informasi yang bisa dibagikan, semoga bermanfaat bagi pembaca. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: