Honda

7 Inspirasi Warna Cat Rumah Minimalis Lebih Segar, Hadirkan Nuansa Baru di Momen Lebaran 2024

7 Inspirasi Warna Cat Rumah Minimalis Lebih Segar, Hadirkan Nuansa Baru di Momen Lebaran 2024

7 Inspirasi Warna Cat Rumah Minimalis Lebih Segar Hadirkan Nuansa Baru di Momen Lebaran 2024,-freepik-

PALPRES.COM- Bagi anda yang ingin punya nuansa baru di rumah dimomen Lebaran 2024 ini bisa di mulai dengan mengganti warna cat rumah

Warna Cat untuk interior maupun eksterior rumah memiliki fungsi penting dalam menghadirkan suasana yang menyenangkan dan menyejukkan di dalam hunian. 

Memilih warna cat rumah yang tepat dapat membuat penghuni betah berada di dalamnya. 

Stylist & Interior Designer @Dekoruma, Kania mengungkapkan, sebelum memilih warna cat rumah, ada dua hal yang perlu diperhatikan. 

BACA JUGA:Percantik Hunian di Momen Lebaran 2024 dengan Furnitur Baru dari Dekoruma, Intip Promonya

"Pertama pastikan warna cat yang dipilih sesuai dengan furnitur yang ada di dalam ruangan rumah, agar suana rumah lebih estetik. Kedua, perhatikan juga padanan warna untuk kenyamanan visual. Sebab, hal ini dapat memengaruhi suasana hati dan produktivitas,"ungkapnya. 

Berikut ini 7 inspirasi warna cat rumah untuk suasan baru dimomen Lebaran 2024. 

Hijau Pucuk Daun

Ada banyak warna hijau yang bisa menjadi pilihan cat rumah. 

Pilihlah warna hijau pucuk daun yang dapat memberikan nuansa yang menyenangkan. 

Agar lebih realistis, anda bisa menghubungkan ruangan di dalam rumah dengan elemen alam di luar. 

Ruang Tamu dijamin akan terlihat lebih hijau dan teduh dengan warna cat hijau dikombinasikan dengan beberapa tanaman di beberapa sudut ruangan. 

BACA JUGA:7 Kue Kering Lebaran yang Aromanya Wangi dengan Tekstur Lembut, Nomor 3 Sekali Makan Langsung Jatuh Cinta

Abu-Abu Tua

Ingin menciptakan nuansa ruangan yang elegan dan modern, warna abu-abu tua bisa menjadi pilihannya. 

Warna Abu-abu tua menjadi salah satu warna yang mudah dipadukan dengan berbagai dekorasi interior. 

Warna ini juga terkesan artistik dan maskulin. 

Anda bisa bereksperimen dengan berbagai gaya seperti kontemporer, industrial, sampai dengan minimalis

Anda bisa menggunakan warna ini untuk warna ruang tamu.

Agar ada kesan yang lebih feminim kamu bisa menambahkan dekorasi tanaman hijau, dan tambahan bantal sofa rajut yang cantik. 

BACA JUGA:UPDATE TERKINI! Diprediksi Cair Sebelum Lebaran 2024, Segini Besaran Dana Bantuan Pencairan PKH Tahap 2

Biru Laut

Kesan sejuk dan menenangkan membuat warna biru laut cocok jadi pilihan cat interior rumah untuk persiapan hari raya lebaran 2024. 

Warna yang cerah yang dipadukan dengan pencahayaan yang maksimal bisa membuatmu seperti berada di tepi pantai yang tenang.

Anda dapat memilih warna cat ini untuk ruangan di rumah anda seperti di kamar tidur anak.

Bisa dikombinasikan dengan wallpaper bawah laut yang memukau, memberi kesan berada di dalam akuarium laut yang sejuk. 

BACA JUGA:4 Objek Wisata Libur Lebaran di Bandung yang Bikin Happy, Nomor 4 Ada Cafe dengan Vibes Eropa

Krem Muda

Anda bisa memilih warna krem muda sebagai warna cat rumah yang sejuk.

Warna krem muda memberi kesan yang hangat dan netral pada ruangan.

Warna ini cocok digunakan sebagai latar belakang untuk berbagai jenis dekorasi dan furnitur.

Caranya, padukan warna cat krem muda dengan berbagai elemen kayu alami supaya menonjolkan kesan sejuk pada ruangan.

Mulai dari ambalan, meja, sampai dengan aksesoris di sekitarnya bisa dipilih yang terbuat dari material kayu. 

BACA JUGA:Selain Ketupat, Ini 8 Menu Lebaran yang Ikonik saat Idul Fitri, Selalu Bikin Kangen Rumah

Kuning Lembut

Ingin menghadirkan suasana rumah yang hangat, pilihan cat rumah yang cocok adalah kuning lembut. 

Carilah warna kuning yang lembut bukan kuning terang, agar suasana rumah lebih fresh dan menyejukkan. 

Warna ini sangat cocok digunakan untuk cat kamar anak. 

Untuk memadukannya, pilih warna-warni pastel seperti merah jambu dan putih. Warna kuning lembut juga bisa membuat penghuninya merasa lebih bersemangat.

BACA JUGA:6 Tempat Jual Kue Lebaran Paling Favorit di Palembang, Rasanya Legit dan Khas, Lengkap dengan Harga dan Alamat

Cokelat Muda

Memilih warna cat cokelat muda akan menghidupkan suasana ruangan rumah. 

Kesan hangat dan menenangkan yang ditimbulkan dari warna ini membuatnya bisa menjadi pilihan cat untuk ruang tamu dan ruang kerja di hunian anda. 

Putih Susu

Warna putih juga bisa menjadi salah satu warna cat rumah yang sejuk.

Warna ini dianggap sebagai pilihan yang aman dan klasik.

Selain memberikan kesan bersih dan lapang, warna putih juga membantu memantulkan cahaya sehingga ruangan bisa terlihat lebih terang.

Dengan pencahayaan yang maksimal dari jendela di belakangnya, ruang tamu ini terlihat cerah dan tampak elegan.

BACA JUGA:KAI Siapkan 3 Juta Tiket KA Antarkota untuk Angkutan Lebaran 2024, Buruan Ini Sisa Tiket Tersedia?

Memilih warna cat rumah juga wajib mempertimbangkan beberapa hal seperti pencahayaan di dalam rumah dan ukuran rumah.

Pastikan warnanya juga membuat anda dna keluarga merasa nyaman dan betah berada di rumah. 

 

Dapatkan update konten terkini dan terbaru setiap hari di Palpres.com. Ayo Gabung di Channel WhatsApp dengan cara klik link ini "Channel WA palpres.com". 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: