RDPS
Honda

Kartu Immunity Bawa Amira dan Fathur Rahman ke Grand Final Sang Juara 2024, Wakili MAN 2 Palembang

Kartu Immunity Bawa Amira dan Fathur Rahman ke Grand Final Sang Juara 2024, Wakili MAN 2 Palembang

Kartu Immunity akhirnya membawa Amira Zahira Ifra dan Fatuhur Rahman melaju ke babak Grand Final Sang Juara 2024. Ia bersama tiga rekannya berhak melaju ke acara puncak Grand Final Sang Juara 2024 yang akan diselenggarakan pada 20 Juni 2024 mendatang-Alhadi Farid-Palpres.com

PALEMBANG, PALPRES.COMKartu Immunity akhirnya membawa Amira Zahira Ifra dan Fatuhur Rahman melaju ke babak Grand Final Sang Juara 2024.

Ia bersama tiga rekannya berhak melaju ke acara puncak Grand Final Sang Juara 2024 yang akan diselenggarakan pada 20 Juni 2024 mendatang.

Di sesi kedua ini, perlombaan Sang Juara terbilang begitu cepat berlangsung.

Pasalnya, baru dua pertanyaan dikeluarkan panitia Lomba Sang Juara 2024, sudah didapat 5 orang pemenang untuk melaju ke babak grand final.

BACA JUGA:5 Srikandi SMAN 11 Melaju ke Grand Final Sang Juara 2024, Naila Fath Cisyika dan Tya Marcheel Gunakan Immunity

BACA JUGA:Salah Satu Jawara SMK 1 Masih Punya Kartu Immunity, Siap Taklukan Perlombaan Sang Juara

Tapi kemenangan tersebut harus tertunda karena ada tiga rekan mereka yang memiliki kartu immunity.

Di babak penyisihan yang berlangsung di auditorium Museum Balaputra Dewa Palembang pada Selasa 11 Juni 2024, Amira dan dua rekannya mendapatkan kartu immunity pada sesi pertanyaan online.

Tapi sayangnya, di babak pertanyaan cepat benar atau salah, Amira, Nurul dan M Faturahman harus menggunakan kartu immunity yang mereka miliki untuk melaju ke babak berikutnya.

Di sesi pertannyaa kedua, hampir semua siswa siswa SMA N 2 memberikan jawaban yang salah.

BACA JUGA:5 Pemenang dari SMA Nahdlatul Ulama Melaju ke Grand Final Sang Juara 2024 Tanpa Kartu Immunity

BACA JUGA:Sang Juara 2024, Peserta SMA Negeri 12 Palembang Cepat Selesaikan Lomba, Baru 2 Pertanyaan Lolos Grand Final

Hanya ada 5 orang yang menjawab pertanyaan dengan benar.

Sehingga kelima orang inilah yang berhak melaju ke pertanyaan berikutnya bersama tiga orang yang memiliki kartu immunity.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: