Antisipasi Banjir di Kota Palembang, Pj Walikota Palembang: Kita Lakukan Pengerukan Drainase yang Ada
Guna mengantisipasi terjadinya banjir di Kota Palembang, pemerintah Kota Palembang akan melakukan pengerukan drainase yang ada. Hal ini dilakukan agar bisa mengatasi dan juga mencegah banjir yang selalu menghantui warga masyarakat Kota Palembang ketika [email protected]
Kemudian menurut Abdulrauf Damenta, dalam melakukan program pengerukan drainase dan saluran air tersebut, akan dimulai dari kanal-kanal kecil yang ada di perkampungan hingga pinggir dan aliran sungai Musi.
Semuanya harus dilakukan pembersihan dari sampah dan pendangkalan dan dilakukan secara gotong royong.
BACA JUGA:PT Nippon Indosari Corpindo Tbk Produsen Sari Roti Buka Lowongan Kerja Terbaru Ini Syaratnya
Lebih lanjut Ia menambahkan, dirinya saat pertama kali melakukan kunjungan kerja di Kecamatan Gandus, pada 21 Juni 2024 lalu, ia telah membuat program lebih dekat dengan warga melalui sholat berjamaah.
"Pertama kali saya melaksanakan sholat berjamaah dengan warga Kecamatan Gandus, untuk lebih dekat dengan warga.
Dan tentunya bisa meninjau secara langsung wajah Kota Palembang," terang Abdulrauf Damenta.
Dikatakannya, program-program yang menyentuh masyarakat akan terus dilakukan dan berkeliling di seluruh wilayah Kota Palembang.
BACA JUGA:STAI Bumi Silampari Lubuklinggau Beri Keringanan untuk Jurnalis, Ini Besarannya
BACA JUGA:Cari Tablet Murah? Coba Xiaomi Pad 6S Pro Spek Dewa Gak Kalah Gacor dengan Ipad, Bisa Buat Gaming!
Setidaknya, program ini akan dilakukan seminggu sekali bersamaan dengan shalat Jumat berjamaah.
"Melalui program ini kami (Pemkot Palembang) bisa mendengarkan secara langsung keluhan-keluhan warga masyarakat selain bersilaturahim bersama warga," katanya.
Tentunya, ia juga mengajak warga masyarakat Kota Palembang untuk bisa terus memakmuran masjid dan mushola. Selain itu juga bisa menyantuni anak yatim.
“Ini merupakan kewajiban kita bersama untuk terus memakmurkan masjid dan mushola.
BACA JUGA:Diserang Drone Ukraina, Rusia Umumkan ‘Keadaan Darurat’
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: