Rusun IB I Masuk Revitalisasi Kawasan Kumuh, Ini Keinginan Pj Walikota Palembang Bersama Perum Perumnas
Pj Walikota Palembang Abdulrauf Damenta membahas terkait rencana revitalisasi kawasan kumuh persisnya yang ada di area Rumah Susun (Rusun), Kecamatan Ilir Barat (IB) I, Palembang. Pj Walikota Palembang, Ucok Abdulrauf Damenta yang didampingi beberapa Kep-Nur Azizah-Maps
PALEMBANG, PALPRES.COM – Rumah susun atau yang lebih kita kenal dengan sebutan Rusun saat ini masuk dalam kategori kawasan kumuh yang akan direvitalisasi.
Hal ini merupakan salah satu upaya untuk memperindah wajah Kota Palembang yang akan terus dilakukan oleh Pj Walikota Palembang, Abdulrauf Damenta.
Tentu saja, kawasan rumah susun (Rusun) ini menjadi perhatian seriusnya.
Guna mempercepat langkah revitalisasi dan memperindah wajah Kota Palembang, Pj Walikota Abdulrauf Damenta melakukan audiensi bersama jajaran Perusahaan Umum Pembangunan Perumahan Nasional (Perum Perumnas) di Jalan Mayor Jenderal DI Panjaitan, Jakarta, Selasa 9 Juli 2024.
BACA JUGA:Turunkan Stunting, Pengantin Baru dan Catin di OKI Dapat Pendampingan
BACA JUGA:Muchendi-Supriyanto Menguat! Dukungan Partai Pengusung di Pilkada OKI 2024 Terus Mengalir
Dalam kesempatan uudiensi tersebut, Pj Walikota Palembang Abdulrauf Damenta membahas terkait rencana revitalisasi kawasan kumuh persisnya yang ada di area Rumah Susun (Rusun), Kecamatan Ilir Barat (IB) I, Palembang.
Pj Walikota Palembang, Ucok Abdulrauf Damenta yang didampingi beberapa Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) disambut baik secara langsung oleh Direktur Pemasaran Perum Perumnas Imelda Alini Pohan beserta jajaran.
Abdulrauf Damenta menuturkan bahwa jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang memiliki beberapa program terkait upaya penataan ruang dan juga layanan dasar.
Sehingga diperlukan koordinasi dengan stake holder terkait terutama pihak Perum Perumnas.
Dalam kegiatan tersebut, Pj Walikota Palembang Abdulrauf Damenta juga mengungkapkan bahwa ia bersama jajaran sudah melakukan peninjauan langsung di lokasi rumah susun.
Dikatakannya, kawasan rusun ini sudah seharusnya menjadi perhatian serius pemerintah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: