Citraland
Honda

17 Polres Jajaran Polda Sumsel Ikuti Lomba Pocil, Ini Pesan Dirlantas Polda Sumsel

17 Polres Jajaran Polda Sumsel Ikuti Lomba Pocil, Ini Pesan Dirlantas Polda Sumsel

Pemenang lomba polisi cilik tingkat Polda Sumsel 2024.-Humas Polda Sumsel-

Dengan lomba Polisi Cilik ini, diharapkan dapat memberi inspirasi dan motivasi bagi para peserta untuk terus berprestasi tandas Alumni Akpol 91

Sementara itu, Wadirlantas Polda Sumsel, AKBP Ferly Rosa Putra, SIK, saat usai penutupan Lomba Polisi Cilik mengatakan ada 527 peserta.

BACA JUGA:9 Perwira Polda Sumsel Pindah Tugas, Kasat Reskrim Polrestabes Palembang Berganti

BACA JUGA:Inilah 5 Fakta Unik Bunga Lily Perdamaian yang Sebaiknya Anda Ketahui

“Peserta Lomba Pocil Tingkat Polda Sumsel Tahun 2024 berasal dari 17 Polres jajaran Polda Sumsel yang setiap polres mengikutsertakan 31 anak peserta Polisi Cilik dengan komulatif jumlah peserta Polisi Cilik sebanyak 527 peserta”, kata mantan Kapolres Banyuasin.

Kegiatan tersebut menurut Ferly, dalam rangka mengurangi angka fatalitas kecelakaan di jalan raya.

Serta sebagai upaya Ditlantas Polda Sumsel mengkampanyekan keselamatan berlalu lintas dengan pendekatan yang humanis dan kreatif kepada masyarakat melalui program Lomba Polisi Cilik Polda Sumsel Tahun 2024.

“Lomba ini diadakan rutin setiap tahunnya dengan maksud untuk membina karakter masyarakat agar tertib berlalu lintas sejak usia dini”, jelas mantan Koorspripim Polda Sumsel 

BACA JUGA:Pemprov Sumsel Apresiasi Simulasi Pelatihan Pencegahan Karhutla Oleh Polda Sumsel

BACA JUGA:250 Personel Polri-TNI Ikuti Pelatihan Penanganan Karhutla, Kapolda Sumsel: Kita Pedomani Instruksi Presiden

Tujuan diadakannya lomba ini juga untuk memberikan dampak positif kepada anak usia dini agar mengambil peran dalam mensosialisasikan tata tertib dan hukum berlalu lintas kepada masyarakat luas yang dikemas lebih informatif dan kreatif.

Ini memberikan motivasi kepada masyarakat khususnya anak-anak dan pelajar untuk berkreasi dan berkarya serta mematuhi aturan lalu lintas dijalan raya guna meminimalisir laka lantas terutama pada anak anak usia produktif.

Dalam lomba tersebut diberikan hadiah kepada pemenang lomba pocil berupa tropi dan piagam penghargaan.

Adapun pemenang sesuai katagori yang dilombakan

  • Juara 1: Polres OKU Selatan
  • Juara 2: Polres Pagaralam
  • Juara 3 Polres Ogan Komering Ulu
  • Juara harapan 1: Polres Muba 
  • Juara harapan 2: Polres PALI,
  • Juara harapan 3: Polres Lubuk Linggau
  • Favorit: Polres Muara Enim
  • Best Danton Polisi cilik: Polres Muratara
  • Best Costum: Polres Ogan Komering Ilir

Kegiatan tersebut dihadiri para pejabat utama dilingkungan Direktorat lalulintas Polda Sumsel dan para kasat lantas jajaran Polda Sumsel serta dewan juri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: