Malam Anugerah JKPI, Pj Wali Kota Palembang Serahkan Miniatur Ampera, Wali Kota Banjarmasin Beri Parang Lais
Pj Wali Kota Palembang, Ucok Abdulrauf Damenta menerima cendera mata dari Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina.-Humas Pemkot Palembang-
BANJARMASIN, PALPRES.COM - Pj Wali Kota Palembang Ucok Abdulrauf Damenta bertukar cendera mata dengan Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina.
Pertukaran cendera mata itu di rangkaian acara Malam Anugerah Jaringan Kota Pusaka Indonesia (JKPI) Award, Kamis 19 September 2024 malam di Ballroom Calamus, Hotel Rattan, Banjarmasin.
Pj Wako Palembang, didampingi istrinya Irma Habie Ucok, menyerahkan cendera mata berupa miniatur jembatan Ampera, yang merupakan ikon khas ibu kota Provinsi Sumatera Selatan ini.
Adapun Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina, menyerahkan senjata khas Banjarmasin, yakni Parang Lais.
BACA JUGA:Pj Wali Kota Resmi Buka Festival Budaya Palembang 2024, Lestarikan Potensi Kearifan Lokal
BACA JUGA:Palembang Alami Deflasi Sebesar 0,27 Persen, Pj Wali Kota Sebut Perkembangan Harga Masih Terkendali
Setelah itu, rombongan mengikuti acara malam penganugerahan JKPI Award. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: