Honda

Hindari Menahan Buang Air Kecil, Karena Dapat Sebabkan Komplikasi Kesehatan, Terutama Para Wanita!

Hindari Menahan Buang Air Kecil, Karena Dapat Sebabkan Komplikasi Kesehatan, Terutama Para Wanita!

Hindari Menahan Buang Air Kecil, Karena Dapat Sebabkan Komplikasi Kesehatan, Terutama Para Wanita!--Freepik.com

PALPRES.COM - Menahan buang air kecil bisa meningkatkan risiko terjadinya infeksi saluran kemih

Saat kita menahan buang air kecil, bakteri yang seharusnya dikeluarkan bersama urin dapat bertahan di dalam kandung kemih atau saluran kemih. 

Hal ini dapat menyebabkan berkembangnya bakteri yang berpotensi menyebabkan infeksi.

Infeksi saluran kemih (ISK) adalah salah satu hasil dari menahan buang air kecil secara terus-menerus.

BACA JUGA:Kapten Kapal Cargo Penabrak Jembatan di Baltimore Kabarnya WNI? Kemenlu Klarifikasi ke Otorita Setempat

BACA JUGA:Bau Kaki Menganggu Aktivitas Kamu?, Coba 10 Tips Ini Dijamin Bau Kaki Kamu Segera Hilang.

ISK dapat terjadi pada siapa saja, namun wanita lebih rentan mengalami ISK karena anatomi tubuh mereka yang memudahkan bakteri masuk ke saluran kemih. 

Gejala ISK meliputi rasa nyeri atau panas pada saat buang air kecil, sering buang air kecil, buang air kecil terasa perih, warna urin yang keruh, serta nyeri di bagian perut bawah atau pinggul. 

Jika ISK tidak segera diobati, dapat menyebabkan komplikasi yang lebih serius seperti penyebaran infeksi ke ginjal.

Selain dapat memicu infeksi saluran kemih, menahan buang air kecil juga dapat berdampak buruk pada kesehatan ginjal. 

BACA JUGA:Nasihat Bijak dari Ustad Hanan Attaki, Mengubah Penyesalan Menjadi Kebaikan, Gimana Caranya? Simak di Sini

BACA JUGA:6 Manfaat Minyak Kemiri untuk Kulit, Bumbu Dapur yang Simpan Segudang Rahasia Kecantikan

Ginjal bekerja untuk menyaring darah dan menghasilkan urin sebagai sisa metabolisme tubuh. 

Saat kita menahan buang air kecil, zat-zat limbah yang seharusnya dikeluarkan bersama urin akan tetap berada dalam ginjal untuk jangka waktu yang lebih lama. 

Hal ini dapat menyebabkan beban kerja ginjal meningkat dan meningkatkan risiko terjadinya masalah ginjal seperti batu ginjal.

Kebiasaan menahan buang air kecil juga dapat berdampak pada kesehatan kandung kemih.

BACA JUGA:Tak Hanya Turunkan Berat Badan, Tenyata Bersepeda Selama Berpuasa Dapat Kurangi Resiko Stroke

BACA JUGA:Perkiraan Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024, Debut Nathan?

Kandung kemih adalah organ yang berfungsi menyimpan urin sebelum dikeluarkan dari tubuh.

Saat kita menahan buang air kecil, kandung kemih akan terus diisi dengan urin tanpa adanya pengosongan, sehingga dapat menyebabkan kandung kemih menjadi terlalu penuh. 

Hal ini bisa membuat kandung kemih melemah dan kehilatan elastisitasnya, sehingga mempengaruhi kemampuan kandung kemih untuk menampung urin dengan baik.

Tidak hanya itu, menahan buang air kecil juga dapat berdampak pada kualitas tidur.

BACA JUGA:Jangan Dipaksa! Ini 6 Tips Ajarkan Anak Berpuasa, Pelan-Pelan Pasti Bisa

BACA JUGA:Ada Sembako Murah di Bazar Ramadan Pemkot Palembang, Libatkan 51 UMKM di Palembang 

Saat kita merasa harus buang air kecil namun menahannya untuk waktu yang lama, hal ini dapat mengganggu tidur kita. 

Rasa tidak nyaman akibat menahan buang air kecil bisa membuat sulit untuk tidur dengan nyenyak, sehingga dapat mengganggu kualitas istirahat yang sangat penting bagi kesehatan tubuh.

Dari semua dampak negatif yang disebutkan di atas, sudah jelas bahwa menahan buang air kecil sangat berbahaya untuk tubuh. 

Oleh karena itu, sangat penting untuk selalu memberikan kesempatan bagi tubuh untuk buang air kecil saat merasa perlu. 

BACA JUGA:Terdesak Berkendara Melewati Banjir? Simak Tipsnya dari Astra Motor Sumsel

BACA JUGA:7 Makanan Lebaran Khas Lampung yang Sering Disajikan Saat Idul Fitri, Rasanya Lezat dan Aromanya Bikin Ngiler

Jika sering mengalami dorongan buang air kecil yang terlalu sering atau tiba-tiba, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui penyebabnya dan mendapatkan penanganan yang tepat. 

Jaga kesehatan ginjal, saluran kemih, dan kandung kemih dengan tidak menahan buang air kecil secara terus-menerus. 

Sebuah kebiasaan sederhana ini bisa membuat kamu terhindar dari risiko berbagai masalah kesehatan yang berpotensi serius.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: