Honda

Kenali Penyebab Rem Kendaraan Blong, Ini 4 Langkah Darurat Untuk Mengatasinya

Kenali Penyebab Rem Kendaraan Blong, Ini 4 Langkah Darurat Untuk Mengatasinya

Kenali penyebab rem kendaraan blong, ini 4 langkah darurat untuk mengatasinya.-hyundaimobil.co.id-

PALPRES.COM - Mengapa rem kendaraan blong

Kalau sampai rem kendaraanmu blong, lakukanlah 4 langkah darurat berikut ini. 

Rem blong sering menghantui pengendara kendaraan bermotor.

Apalagi kalau rem blong tiba-tiba terjadi secara mendadak. 

BACA JUGA:TERUNGKAP! Begini Spesifikasi Mobil Listrik Kia EV5, Siap Mengaspal di Indonesia dengan Fitur Canggih

BACA JUGA:Kenali 4 Fitur di Suzuki Grand Vitara, Berkendara saat Musim Hujan Semakin Nyaman Tanpa Rasa Khawatir

Rem blong adalah salah satu kerusakan pada mobil yang paling fatal. 

Banyak kasus kecelakaan terjadi karena mobil tidak bisa berhenti dan akhirnya menabrak mobil atau objek lain.

Perlu kamu ketahui, rem hidrolik memanfaatkan fluida atau minyak rem untuk menyalurkan tekanan.

Rem blong adalah kondisi di mana rem tidak berfungsi sama sekali.

BACA JUGA:Keunggulan Suzuki Burgman Street 125EX, Skutik Mewah nan Lincah, Nyaman untuk Perjalanan jauh

BACA JUGA:Cek Kelebihan dan Kekurangan Dari Honda Supra 125 Matic yang Dibandrol Mulai Rp14jutaan

Saat menginjak pedal rem, seharusnya laju mobil berhenti. 

Namun, dikarenakan rem mobil blong, maka mobil terus berjalan dan tidak dapat berhenti. 

Hal ini yang menjadi penyebab terjadinya kecelakaan di jalanan.

Untuk menghindari berbagai risiko kecelakaan, kondisi rem blong harus segera diketahui. 

BACA JUGA:Motor Listrik Ini Luar Biasa, Jarak Tempuhnya Tembus 700 KM

Kamu perlu memahami tanda-tanda rem blong saat mobil hendak digunakan. 

Caranya dengan memahami penyebab rem mobil blong pada uraian di bawah ini.

Penyebab rem mobil blong sebenarnya bisa dihindari dengan cara mengecek kendaraan sebelum digunakan. Sebab, rem blong terjadi lantaran adanya kerusakan pada komponen sistem pengereman. 

Mengecek mobil terlebih dahulu dapat meminimalisir risiko kecelakaan. 

Untuk itu, kenali berbagai penyebab rem blong di bawah ini.

 

1. Kebocoran Minyak Rem

Pengereman dirancang dengan sistem hidraulis, yaitu rem bekerja berdasarkan tekanan yang diberikan pelumas saat pedal rem diinjak. 

Pelumas yang dimaksud yaitu minyak rem. 

Pelumas ini akan menekan piston dan kampas untuk menjepit piringan cakram atau tromol. 

Gesekan yang terjadi secara otomatis akan menghentikan laju kendaraan.

Melihat dari cara kerjanya, minyak rem memiliki peran yang krusial. 

Apabila terjadi kebocoran minyak rem, piston dan kampas tidak mendapatkan tekanan yang dibutuhkan. 

Akibatnya, rem mobil jadi blong.

Untuk mengecek kebocoran minyak rem, kamu dapat melihat kondisi master rem yang berada di ruang mesin. Pastikan volume minyak rem pada tabungnya telah sesuai. 

Apabila berkurang, artinya terjadi kebocoran pada komponen tersebut.

 

2. Terjadi Vapor Lock

Vapor lock merupakan kondisi suhu minyak rem yang terlalu panas karena pedal rem diinjak terlalu lama. 

Kondisi ini dapat menyebabkan minyak rem menjadi mendidih. 

Ketika minyak rem mendidih akan menghasilkan uap air yang dapat menyebabkan rem blong. 

Dalam kondisi ini, AutoFamily akan merasakan resistensi pada injakan pedal seolah-olah rem mengunci.

 

3. Terjadi Brake Fade

Brake fade yaitu kondisi kampas rem aus, sehingga tidak menghasilkan gesekan untuk menghentikan laju mobil. Brake fade terjadi saat suhu di dalam sistem pengereman terlampau tinggi. 

Kondisi ini menyebabkan material kampas rem meleleh dan tidak berfungsi dengan baik.

Penyebab terjadinya brake fade sama dengan vapor lock, yaitu penggunaan rem terus-menerus dalam waktu lama. Brake fade dapat terjadi saat Anda melewati jalanan yang menurun terlalu sering, terlebih mobil Anda membawa beban berat.

 

4. Piston Rem Rusak

Piston rem yang bermasalah tidak dapat meneruskan tekanan hidraulis untuk menekan bagian kampas rem. 

Ini menyebabkan kinerja rem tidak maksimal bahkan rem blong. 

Di dalam bagian piston rem terdapat komponen yang disebut dengan seal piston.

Seal piston berfungsi mencegah terjadinya kebocoran pada minyak rem dan menarik piston apabila pengereman telah dilakukan. Apabila seal piston sudah usang atau mengalami kerusakan bisa menyebabkan rem menjadi blong.

 

5. Jarang Dirawat

Berbagai komponen pada sistem pengereman perlu dirawat dengan baik supaya performa rem tetap terjaga.

Mengingat perannya yang sangat penting, terutama untuk menjaga keselamatan pengendara, kamu harus melakukan servis mobil secara berkala. 

 

4 Hal Darurat yang Harus Dilakukan Saat Rem Blong

Kalau kamu sedang berada dalam situasi rem blong, berikut ini 4 langkah darurat yang dapat kamu lakukan agar terhindar dari kecelakaan.

 

1. Menurunkan Gigi Secara Bertahap

Sebagian besar kecelakaan terjadi karena mobil dalam kecepatan tinggi saat rem mobil blong. 

Maka langkah darurat yang harus kamu lakukan, segera turunkan gigi secara bertahap dari tinggi ke rendah.

Hal ini bisa menyebkan RPM akan tinggi karena kamu menurunkan gigi.

Tapi itu bukan masalah selama kamu melakukannya secara perlahan. 

Teknik ini biasa disebut dengan engine brake.

 

2. Memanfaatkan Rem Tangan

Ketika Anda melakukan pengereman mesin, imbangi juga dengan rem tangan lantaran untuk membantu menurunkan kecepatan. 

Tapi penggunaan rem tangan harus setelah kamu menurunkan gigi.

Jangan pernah menarik rem tangan dalam kecepatan tinggi. 

Rem tangan akan langsung menghentikan laju roda belakang. 

Hal ini berakibat mobil berbalik karena dipakai dalam kecepatan yang tinggi.

 

3. Jangan Matikan Mesin

Tindakan yang salah mematikan mesin saat mobil melaju dengan kecepatan tinggi. 

Hal ini justru akan mempersulit kamu dalam mengendaliakan laju kendaraan. 

Terutama pada mobil dengan power steering. 

Sebaiknya pertahankan mesin tetap menyala dan nyalakan tanda darurat. 

Jika memungkinkan, menepilih saat laju mobil menurun usai kamu menurunkan gigi dan memanfaatkan rem tangan.

 

4. Jauhkan Kaki dari Pedal Gas

Dalam kondisi rem blong, upayakan jauhkan kaki dari pedal gas untuk menghindari faktor tidak sengaja menginjak pedal gas. 

Rem blong biasanya membuat pengendara panik, sehingga sulit menyadari kalau kaki masih menempel pada pedal gas dan membuat laju kendaraan makin kencang.

 

Demikian penyebab rem kendaraan blong dan 4 langkah darurat untuk mengatasinya. 

Mengendalikan mobil saat rem blong memang bukan pekerjaan yang mudah, tetapi upayakan kamu tetap dalam kondisi tenang dan dapat berpikir jernih.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: