Minuman Es Buah Segar Hidangan Takjil Ramadan 2023, Segar, Sehat dan Mudah Dibuat

Jumat 17-03-2023,10:19 WIB
Reporter : Gandi
Editor : Gandi

- 1 buah nanas/450 gr berat setelah dikupas

- 1 buah pepaya mengkal/650 gr berat setelah dikupas

- 1 buah labu siam/200 gram berat setelah dikupas

- Air kapur sirih secukupnya

- 400 gram gula pasir

- 1/2 sdt citroen

- 1500 ml air bersih

BACA JUGA:Resep Kue Tradisional, Kue Cucur Asli yang Pasti Jadi dan Bersarang

Cara membuat:

1. Kupas masing-masing buah. Cuci bersih, letakkan dalam masing-masing mangkuk. Kemudian masukkan sekitar 1 sdm air kapur sirih ke dalam masing-masing mangkuk selama minimal 30 menit.

2. Setelah 30 menit, bilas hingga benar-benar bersih.

3. Panaskan air di panci hingga mendidih.

4. Masukkan potongan buah masing-masing ke dalam air mendidih, kira-kira 2 menit angkat tiriskan.

5. Masak gula dan air, masukkan citroen hingga air mendidih. Biarkan hingga hangat, lalu masukkan buah-buahan tadi.

6. Terakhir masukkan dalam kulkas hingga dingin. Siap disajikan

BACA JUGA:Resep Brownie Tanpa Oven dan Mixer Dijamin Anti Gagal

Kategori :