Sejarah Terulang, Timnas Indonesia kalah 0-4 Dari Libya di Laga Uji Coba

Selasa 02-01-2024,22:33 WIB
Reporter : Jonison
Editor : Jonison

Justru di babak kedua, para pemain Libya yang memainkan intensitas tinggi dengan bola-bola crossing mampu merepotkan lini belakang Timnas Indonesia.

BACA JUGA:Indonesia Vs Libya, Shin Tae Yong Siapkan 3 Nama, Untuk Gantikan Shayne Pattynama

BACA JUGA:Delano Ladan Murid Robin van Persie Calon Penyerang Naturalisasi Timnas Indonesia, Sudah DM Erick Thohir!

Bahkan, di menit ke 24, gawang Timnas Indonesia yang dijaga Syahrul Trisna harus bobol usai Ekrawa memanfaatkan kesalahan antisipasi dari Wahyu Prasetyo. 

Kedudukan tidak berubah hingga babak pertama usai, Libya unggul sementara dengan skor 1-0.

Di babak kedua, pelatih Shin Tae yong langsung mengganti semua pemain kecuali penjaga gawang Syahrul Trisna.

Bahkan, Justin Hubner dan Ivar Jenner yang baru tiba di Turki ikut dimainkan.

BACA JUGA:Pemain Naturalisasi Timnas Didominasi Posisi Bertahan, Shin Tae-yong Lirik Mana Lagi Nih?

BACA JUGA:Timnas Indonesia Bertabur Pemain Naturalisasi, Media Vietnam Malah Remehkan, Kenapa?

Justin Hubner berduet dengan Jordi Amat untuk menjaga lini belakang Timnas Indonesia, sementara Ivar Jenner berduet di tengah bersama Marselino Ferdinand.

Pergantian pemain ini sepertinya efektif, karena permainan Timnas Indonesia lebih berkembang dan mampu merepotkan para pemain Libya.

Bahkan, Adam Alis hampir saja mampu membobol gawang Libya, namun sayang tendangannya masih digagalkan tiang gawang.

Libya yang sedikit kerepotan, berusaha kembali menemukan ritme permainannya.

BACA JUGA:Senasib dengan Timnas Indonesia, Malaysia Dkritik Karena Bertabur Pemain Naturalisasi, Ini Sosok Pengkritiknya

BACA JUGA:DAHSYAT! Timnas Indonesia akan Memiliki 11 Pemain Naturalisasi di Era Shin Tae-yong, Thom Haye Segera Menyusul

Berawal dari kesalahan passing yang dilajukan Justin Hubner, yang dimanfaatkan pemain tengah Libya yang langsung mendorong bola ke jantung pertahaan Timnas Indonesia.

Kategori :