Spesifikasi Xiaomi 14 yang Fiturnya Saingi Samsung Galaxy S24, Diharga Mulai Dari Rp20.000.000

Sabtu 15-06-2024,20:19 WIB
Reporter : Try Dina
Editor : Try Dina

BACA JUGA:Harga Rp 400 Jutaan, Inilah Spesifikasi Keren Dan Canggih Dari Mobil Listrik SERES SF5 Buatan Huawei

Diantaranya adalah chipset Snapdragon 8 Gen 3 yang paling garang di pasaran saat ini, layar OLED dengan kualitas premium, hingga sensor kamera jumbo berukuran 1-inci dengan lensa Summilux.

Dimotori oleh RAM hingga 16GB dan kapasitas penyimpanan hingga 1TB. Untuk stabilitas performa, Xiaomi 14 Ultra juga memperbesar ruang vapor hingga 3 kali lipat agar tahan panas.

Xiaomi 14 Ultra dilengkapi dengan konfigurasi quad-camera 50MP dengan formula zoom 0,5x, 1x, 3,2x, dan 5x.

Ada tiga varian utama yang dibawa dari segi material. Dua model berwarna hitam dan putih menggunakan bahan bertekstur kulit dengan berat 224,4 gram.

Lalu ada model berwarna biru yang hadir dengan finishing kristal di bagian punggung. Bobotnya lebih berat, yakni 229,5 gram.

BACA JUGA:MOBIL DIBAWAH Rp 200 JUTA! Buruan Cek Daftarnya, Dari Toyota Sampai Daihatsu

BACA JUGA:Begini Cara Dapat BLT PIP Kuliah Lewat Kartu KIP Sebesar Rp 12 Juta Per semester Melalui Jalur Mandiri

Terakhir, ada juga edisi spesial yang berbalut titanium dengan berat 229,5 gram. Xiaomi mengklaim edisi ini memakai titanium grade 5 serupa dengan iPhone 15 Pro.

Kamera utamanya memiliki sensor berukuran 1-inci dengan pemrosesan gambar terbaru dari Sony LYT-900. Lensanya masih dengan dual-aperture 23mm, tetapi bidang pandangnya lebih lebar dengan tangkapan cahaya lebih maksimal.

Layarnya berukuran 6,73-inci dengan jenis LTPO AMOLED. Refresh rate-nya 120Hz dengan resolusi 3.200 x 1.440 piksel. 

HP ini juga dilengkapi Dolby Vision dan dukungan HDR10+. Tingkat kecerahannya maksimal sampai 3.000 nits.

Kaca pelindung layarnya diklaim memiliki ketahanan 10 kali lebih mantap saat dijatuhkan. Sisiannya dibuat sedikit melengkung dengan punch hole untuk wadah kamera selfie.

BACA JUGA:YUK SIMAK! Review Lengkap dan Spesifikasi Kawasaki Ninja ZX25R, Hadir Diharga Rp 90 Jutaan

BACA JUGA:KEMENSOS Tambah Kategori Penerima Bansos Juni 2024, Rp10.000.000 Per penerima, Ini Cara Dapatnya

Sistem operasinya menggunakan HyperOS berbasis Android 14.

Kategori :