Cobain Deh! 5 Hidangan Lezat di Palembang Selain Pempek
Burgo Kuah Gurih--Fb Febi Triandini
Menu pertama berbahan dasar ikan selain pempek yang bisa dicicipi adalah tekwan.
Tekwan terdiri dari bakso ikan, mie putih, dan disiram kuah bening dari kaldu udang yang rasanya khas.
Tekwan juga biasa disajikan dengan tambahan irisan bengkoang, jamur kuping, bunga sedap malam yang dikeringkan, irisan daun bawang, seledri, dan taburan bawang goreng.
Dalam bahasa Palembang, tekwan berasal dari kata berkotek samo kawan yang artinya mengobrol bersama teman.
Paling pas menikmati tekwan untuk sarapan dan dimakan saat masih hangat.
BACA JUGA:Kembali Dibuka, Begini Cara Daftar Kartu Prakerja 2023 Biar Dapat Bantuan Rp4.200.000
Menu satu ini menjadi andalan dikala lapar oleh sebagian warga Palembang.
Kamu bisa mendapati penjual maupun kedai tekwan diseluruh sudut Kota Palembang.
Karena makanan ini juga menjadi primadona setelah pempek.
2. Laksan
Selanjutnya adalah Laksan.
BACA JUGA:Intip Syarat dan Cara Cek Penerima Dana Bansos BSU BPJS Ketenagakerjaan Rp600.000 Tahun 2023
Makanan ini dibuat dari pempek yang biasa disebut lenjer.
Namun, bedanya laksan tidak disantap bersama cuko, tetapi dinikmati dengan kuah santan berwarna oranye mirip lontong sayur. lenjer sendiri dibuat dari sagu dan ikan, seperti belida, gabus, tenggiri atau kakap.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: palpres .com