Honda

Air Terjun di Empat Lawang Ini Unik, Sumbernya Mirip Sepasang Kekasih, So Sweet!

Air Terjun di Empat Lawang Ini Unik, Sumbernya Mirip Sepasang Kekasih, So Sweet!

AIR: Wisata alam Air Terjun Pelinjangan-Foto: Anita-Palpres

EMPAT LAWANG, PALPRES.COM - Seolah tak pernah kehabisan stok Cughop, Desa Sawah, terletak di Talang Kelob, Kabupaten EMPAT LAWANG, memiliki sebuah keindahan alam yang tak terlupakan. 

Cughop atau air terjun Ayek Deghian adalah air terjun yang paling terkenal di desan ini.

Warga setempat ataupun dari Kecamatan lainnya yang ada di Kabupaten Empat Lawang mengetahui tentang air terjun ini.

Air Terjun Ayek Deghian menjadi satu-satunya Air Terjun yang diresmikan langsung oleh Joncik Muhammad selaku Bupati Empat Lawang sebagai salah satu pesona wisata alam di Empat Lawang.

BACA JUGA:4 Jam dari Ibukota Empat Lawang, Ada Air Terjun yang Asri dan Menakjubkan

BACA JUGA:Di Empat Lawang, Kamu Bisa Temukan Banyak Air Terjun, Tersembunyi di Bukit Barisan

Keunikan dari air terjun ini ialah memiliki enam tingkatan yang berada tak jauh dari Ayek Deghian.

Salah satu tingkatan air terjun ini bernama Cughop Pelinjangan.

Cughop Pelinjangan dilaunchingkan oleh Pemerintah sebagai destinasi wisata, Cughop Pelinjangan adalah salah satu dari enam tingkatan Cughop Degian yang memukau.

Cughop Pelinjangan mungkin tidak tinggi, hanya sekitar 5 meter, tetapi memiliki keunikan yang sulit ditemukan di tempat lain. 

BACA JUGA:2,5 Jam dari Tebing Tinggi, Ada Air Terjun Dikelilingi Hutan Hijau, Cocok untuk Tempat Healing

BACA JUGA:Wow! Ada 6 Air Terjun 1,5 Jam dari Pagaralam, Tinggi Salah Satunya 50 Meter

Salah satu ciri khasnya adalah aliran air di bagian atasnya yang terpecah menjadi dua seolah sedang berpasangan, lalu menyatu kembali di bagian tengahnya. 

Tempat ini sering didatangi oleh sepasang teman muda mudi dari Desa Sawah, yang telah memberikan nama khusus untuk tempat ini.

Nama "Cughop Pelinjangan" sendiri memiliki arti yang mendalam dalam bahasa Empat Lawang. 

"Pelinjangan" berarti pasangan atau pacaran. 

BACA JUGA:46 Km dari Ibu Kota Empat Lawang, Ada Air Terjun Berasa Belerang

BACA JUGA:Pesona Air Terjun 9 Tingkat Memesona, 3,5 Jam dari Ibu Kota Empat Lawang

Awalnya, tempat ini hampir dinamai "Cughop Pacaran," namun ternyata nama tersebut sudah digunakan di tempat lain. 

Begitu pula dengan beberapa alternatif lainnya. 

Hingga akhirnya, nama "Cughop Pelinjangan" dikenal luas oleh masyarakat dan tetap melekat hingga saat ini.

Menariknya, nama ini pertama kali diperkenalkan oleh Riki Abdiansyah, Ketua Laskar Penjelajah Alam (LPA) Desa Sawah, bersama dengan dua temannya, Adi Gore dan Hady. 

BACA JUGA:Cughop Duo Begadeng, Surga Tersembunyi di Tanah Seribu Air Terjun Empat Lawang

BACA JUGA:Menilik Pesona Air Terjun 6 Tingkat Cughop Deghian di Empat Lawang yang Ramai Dikunjungi Wisatawan

Mereka melakukan musyawarah untuk menentukan nama yang pas, dan akhirnya, "Cughop Pelinjangan" terpilih.

Riki dan rekannya, Mely, mengenalkan nama ini kepada masyarakat.

Mereka bahkan melibatkan seluruh warga Talang Kelob dalam proses ini, meminta persetujuan untuk nama-nama tingkatan lainnya di Cughop Ayek Degian, termasuk Cughop Pelinjangan. 

Keputusan ini disambut baik oleh warga, dan nama-nama yang mereka berikan tetap melekat dengan erat di hati penduduk setempat.

BACA JUGA:Air Terjun Nyarai, Petualangan Seru di Wisata Alam yang Menyerupai Grand Canyon Amerika Serikat

BACA JUGA:Mengintip Keindahan Alam Sumatera Selatan melalui 5 Destinasi Air Terjun Terbaik, Yuk Kepoin

Jika Anda ingin mengunjungi Cughop Pelinjangan, jangan khawatir tentang jaraknya. 

Dari Desa Sawah ke Talang Kelob, Anda dapat menggunakan kendaraan roda dua atau roda empat dengan waktu tempuh sekitar satu jam. 

Dari sana, menuju lokasi Cughop, Anda bisa berjalan kaki selama sekitar tiga puluh menit atau menggunakan motor selama sekitar lima belas menit saja.

Mari bersama-sama menjelajahi keindahan alam dan keunikan budaya Desa Sawah. 

BACA JUGA:Pesona Obyek Wisata Air Terjun Temam di Lubuklinggau, tempat Favorit Noni Belanda Mandi

BACA JUGA:Digunakan Untuk Upacara Ritual dan Jemasan Pusaka, Air Terjun Purba Ini Bisa Bikin Awet Muda, Percaya?

Cughop Pelinjangan hanyalah salah satu dari banyak Cughop yang menakjubkan yang bisa Anda nikmati di sini. 

Selamat berpetualang!*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: