Citraland
Honda

Salurkan KUR Rp1,7 Triliun, Bank Sumsel Babel Besinergi Tekan Inflasi Daerah

Salurkan KUR Rp1,7 Triliun, Bank Sumsel Babel Besinergi Tekan Inflasi Daerah

Direktur Utama Bank Sumsel Babel, Achmad Syamsuddin saat audiensi dengan PJ Gubernur Sumsel, Agus Fatoni di kantor Gubernur, Senin 16 Oktober 2023. -bank sumsel babel-

Dari 27.003 debitur atau pelaku usaha itu, sebanyak 24.893 terdiri dari pelaku usaha mikro yang sudah mengembangkan usahanya, sementara sisanya mendapat KUR kecil dan menengah.

Selain mendorong ekonomi kerakyatan, Bank Sumsel Babel juga terus bersinergi dengan pemerintah guna menekan inflasi.

BACA JUGA:Bank Sumsel Babel Raih Penghargaan GRC Terbaik se-Indonesia Tahun 2023

BACA JUGA:Bank Sumsel Babel Bantu Operasi Mata Gratis bagi Masyarakat Kurang Mampu

Bank Sumsel Babel juga bersinergi dengan sejumlah kegiatan pasar murah seperti operasi pasar di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) belum lama ini.

Selain itu juga bersinergi dengan kegiatan pasar murah digital dengan Pemkot Palembang di Kantor Camat Ilir Barat II.

Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni mengatakan pihaknya serius dalam menekan inflasi di Sumsel dengan bersinergi dengan semua pihak.

Fatoni berharap, operasi pasar ini dapat tepat sasaran, sehingga diharapkan dapat memberi manfaat bagi masyarakat yang menerima, selain itu Pemprov meminta agar daerah lainnya segera menggelar operasi pasar untuk turun menekan inflasi. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: