Anang Ashanty Dituding Rusak Momen Sakral Kemenangan Timnas Indonesia, Auto Minta Maaf Klarifikasi
Pasangan artis Anang Ashanty dituding merusak momen sakral kemenangan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Selasa 11 Juni 2024 malam WIB-@garudafansbook_-Instagram
PALPRES.COM – Pasangan artis Anang Ashanty dituding merusak momen sakral kemenangan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Selasa 11 Juni 2024 malam WIB.
Seperti diketahui Timnas Indonesia berhasil menang atas Filipina dengan skor 2-0 dan berhak melaju ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.
Namun sayang, momen sakral kemenangan Timnas Indonesia tersebut berubah menjadi sorak kekecewaan suporter yang memenuhi tribun Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Selasa 11 Juni 2024.
Pasalnya, sudah menjadi kebiasaan usai pertandingan Timnas Indonesia di kandang baik itu hasilnya menang maupun kalah, seluruh pemain dan official serta pelatih berdiri mengelilingi lingkaran tengah lapangan.
BACA JUGA:10 Pertandingan Menanti Timnas Indonesia, PSSI Janjikan Tenaga Baru, Siapa Dia?
BACA JUGA:Gol Thom Haye Bangkitkan Kenangan Cristian Gonzales Saat Jebol Gawang Filipina di Piala AFF 2010
Selanjutnya akan diputar lagu Tanah Airku ciptaan Ibu Suud yang dinyanyikan bersama-sama seluruh suporter, penonton dan juga pemain serta official.
Dan tentunya ini selalu menjadi momen sakral Timnas Indonesia dan juga para suporter.
Tapi sayangnya, moment sakral tersebut hilang usai pertandingan antara Timnas Indonesia vs Filipina di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Ternyata panitia telah menyiapkan Anang dan Ashanty untuk bernyanyi menghibur semua yang ada di stadion SUGBK.
BACA JUGA:Mengapa Timnas Indonesia Pakai Jersey Putih Saat Lawan Filipina, Ternyata Ini Alasannya
BACA JUGA:Indonesia Satu-satunya Wakil ASEAN Lolos Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026
Namun, alih-alih menyanyikan lagu Tanah Airku, Anang dan Ashanty justru menyanyikan lagu kebyar-kebyar.
Dan di momen inilah terjadi sorak kekecewan para suporter Timnas Indonesia. Pun begitu dengan para pemain Timnas Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: