KEREN! Muchendi - Supriyanto Siapkan Layanan Lapor Bupati, Rumah Dinas dan Kantor Terbuka Untuk Masyarakat OKI
Paslon Bupati dan Wakil Bupati OKI Muchendi - Supriyanto siapkan layanan lapor bupati -palpres.com -
PALEMBANG, PALPRES.COM - Paslon Bupati dan Wakil Bupati OKI nomor urut 2, Muchendi - Supriyanto (MURI) memiliki visi untuk 5 tahun kedepan adalah Maju Bersama.
Artinya, kemajuan daerah harus dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat tanpa terkecuali.
Untuk mewujudkannya, paslon MURI memiliki misi melakukan reformasi birokrasi, yakni dengan cara meritokrasi atau memposisikan orang pada tempatnya.
"Insyaallah tidak akan ada jual beli jabatan jika Muchendi-Supriyanto menjadi Bupati dan Wakil Bupati OKI," ungkap Muchendi Mahzareki saat penyampaian Visi Misi pada debat publik kedua di Ballroom Novotel Palembang, Jumat 22 November 2024 malam.
BACA JUGA:Gubuknya Direnovasi, Kakek Amrin: Terima Kasih Pj Bupati OKI
BACA JUGA:TOK! Mendagri Umumkan Pilkada 27 November 2024 Jadi Hari Libur Nasional
Selain itu, Paslon MURI juga akan menyiapkan layanan Lapor Bupati, rumah dinas bupati dan kantor bupati akan terbuka untuk seluruh masyarakat Kabupaten OKI.
Hal ini bertujuan untuk memberikan kemudahan dalam melayani masyarakat.
"Kami ingin menciptakan birokrasi yang melayani dan mempermudah.
Bukan mempersulit, apalagi melakukan pungli," tegasnya.
BACA JUGA:Pj Wako Lubuklinggau H Koimudin dan Jajaran Safari Jumat di Masjid Jami' At Takwa
BACA JUGA:Pemkot Lubuklinggau Rapat Penyampaian Program Kerja TPAKD
Menurutnya, Paslon MURI juga akan melakukan sinkronisasi antara pemerintah kabupaten, provinsi dan pemerintah pusat.
Dengan tujuan untuk mempercepat pembangunan di Kabupaten OKI.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: