Antusiasme Tinggi! Belum Sebulan Jumlah Pendaftar Talenta Wirausaha BSI Sudah Tembus 1.300 Orang
Antusiasme Tinggi! Pendaftar Talenta Wirausaha BSI Sudah Tembus 1.300 Orang --BSI
Peminat selanjutnya yakni dari kategori rintisan atau segmen usaha yang medium dan diikuti oleh kategori berdaya, dan santri.
Gelaran TWB 2024 kembali menghadirkan empat kategori yaitu Pemula, Rintisan, Berdaya, dan Santri.
BACA JUGA:Awal Tahun 2025, Pemkot Palembang Larang Pelaku UMKM Menyediakan Kantong Plastik
BACA JUGA:6 Jenis Debitur yang Bakal di Hapus Kredit Macetnya Oleh Prabowo, KUR UMKM Tidak Termasuk!
Untuk penyelenggaraan TWB 2024, kategori wirausaha muda rintisan dinaikkan dengan syarat omzet mencapai Rp500 juta per tahun dari sebelumnya Rp200 juta.
Adapun kategori berdaya dengan omzet di atas 500 juta per tahun.
Dengan demikian pengusaha di kategori tersebut sudah lebih bankable jika ke depan akan dibantu dari segi pengucuran pembiayaan.
Gusti menjelaskan pertumbuhan UMKM di BSI sepanjang 2024 cukup baik dengan kualitas terjaga.
BACA JUGA:Lion Parcel Permudah UMKM Palembang, Turunkan Ongkos Kirim Paket Antarkota ke Seluruh Sumatera
BACA JUGA:ASYIK! Program Hapus Utang UMKM Berlaku Tahun 2025, Intip Kriteria Penerimanya
“Untuk itu, melalui Talenta Wirausaha BSI, kami ingin menggali dan mencetak lebih banyak lagi UMKM yang kompeten untuk berkembang dan mampu bersaing dengan usaha mapan,” jelasnya.
Hingga November 2024, BSI mencatat penyaluran pembiayaan ke sektor UMKM mencapai Rp50,72 triliun, tumbuh 19,63% dari total pembiayaan perseroan sebesar Rp258,41 triliun.
Adapun jumlah nasabah UMKM BSI mencapai 353.000 orang.
Gusti menambahkan melalui program TWB, BSI menargetkan mampu menambah 8.500 wirausaha baru yang akan dibina, dibentuk dan didampingi agar pelaku UMKM tersebut dapat naik kelas.
BACA JUGA:Bukit Asam dan IZI Berdayakan Masyarakat Desa Prabu Menang Lewat Usaha Tempe
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: