Ramadan 2023, Tol Simpang Indralaya-Prabumulih Dibuka Gratis

Selasa 17-01-2023,15:46 WIB
Reporter : Trisno Rusli
Editor : Trisno Rusli

Sementara itu, Project Direktur Tol Simpang Indralaya-Prabumulih PT Hutama Karya Indonesia (HKI) Sarjono mengungkapkan, saat ini realisasi Tol Indralaya-Prabumulih sudah 89 persen.

"Target mudah-mudahan lebaran sudah bisa dioperasionalkan, sekitar itu (April, red), ini," tandasnya.

Sekda Kota Prabumulih Elman ST mengapresiasi kalau dalam beberapa bulan kedepan ruas Tol Simpang Indralaya-Prabumulih segera direalisasikan pihak PT Hutama Karya selaku pemenang tender.

"Yang jelas sesuai kata pak gubenur tadi kalau daerah kita Prabumulih ataupun daerah lain hendak ke Palembang. Itu waktu lebih cepat, Dan begitu pun pula sebaliknya juga dari Palembang mau ke Prabumulih, OKU, OKUT, OKUS, Muara Enim dan daerah lain sebagainya," pungkasnya.

BACA JUGA:Pengumuman Resmi dari OJK, Berikut Ini Modus Pinjol Ilegal yang Patut Diwaspadai

Ruas Tol Simpang Indralaya-Prabumulih selesai saat Ramadan 2023 sesuai target PT Hutama Karya Infrastruktur (HKI).

Perusahaan BUMN ini menargetkan infrastruktur jalan tol Palembang Prabumulih akan rampung Maret 2023 nanti.

Saat ini pembangunan infrastruktur jalan tol Palembang Prabumulih terus dikebut.

Diketahui, anak perusahaan PT Hutama Karya (Persero) sudah menyelesaikan beberapa kontruksi di sejumlah ruas Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).

BACA JUGA:Daftar Pinjol Legal 2023, Terdaftar dan Berizin OJK, No Tipu-Tipu

Menurut Direktur Utama HKI Aji Prasetyanti mengatakan, hingga dengan Triwulan III, HKI telah menyelesaikan pembangunan 60 km JTTS yakni Jalan Tol Binjai-Stabat (12 km).

Selanjutnya, Jalan Tol Bengkulu-Taba Penanjung (17 km), dan Jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang (31 km).

Seksi JTTS lain yang masih dikerjakan HKI yakni Tol Binjai-Pangkalan Brandan Zona II-IV (Stabat-Pangkalan Brandan) (46 km), dengan progress konstruksi 48.88% per Oktober 2022.

Kemudian, Tol Indralaya-Prabumulih (65 km) dengan progress konstruksi 84.80% per Oktober 2022, dan Tol Pekanbaru-Bangkinang STA 0+000 - 9+000 (9 km) dengan progress konstruksi 86.25% per Oktober 2022.

BACA JUGA:Ini Dia Link Aplikasi Pinjol Ilegal di Play Store yang Patut Diwaspadai

“Sementara tahun 2023, HKI masih akan berfokus menyelesaikan ruas-ruas JTTS yang dikerjakan,” ujar Aji dalam keterangan resminya, beberapa waktu lalu.

Kategori :