SEKAYU, PALPRES.COM- Gelaran debat kandidat pemilihan Bupati dan Wakil Bupati kedua di Pilkada Muba 2024 diwarnai dengan aksi WO atau Walk Out paslon Toha-Rohman.
Acara yang berlangsung di gedung DWP Sekayu dan disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi swasta lokal Sumatera Selatan itu pun sempat ricuh.
Pada aksi WO yang dilakukan paslon Toha-Rohman ada insiden kecil yang mana salah satu pintu gedung DWP mengalami pecah yang diakibatkan ketika akan membuka pintu oleh pendukung Paslon nomor urut 02 Toha-Rohman.
Maka dari itu Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi pun angkat bicara terkait debat kandidat tersebut.
BACA JUGA:Paslon Toha-Rohman Pilih WO di Debat Kandidat Kedua, Ini Jawaban Ketua KPU Muba
BACA JUGA:Paslon Toha-Rohman Pilih WO, Debat Kandidat Kedua Tetap Berlanjut
Menurutnya, dirinya menghimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga kondusifitas wilayah Kabupaten Muba pada gelaran Pilkada Serentak 2024 ini.
"Saya menghimbau agar kita semua tetap menjaga kondusifitas wilayah, jangan sampai terpancing dengan isu apa pun.
Sehingga Pilkada Muba 2024 dapat berjalan dengan baik dan lancar, " kata Pj Bupati.
Sementara itu, Kapolres Muba AKBP Listiyono Dwi Nugroho pun menambahkan, untuk proses debatnya, pihaknya tidak bisa memberikan komentar.
BACA JUGA:Paslon Toha-Rohman Pilih WO di Debat Kandidat Kedua Pilkada Muba 2024, Ini Alasannya
BACA JUGA:Pasca Debat Kandidat, Warga Alihkan Dukungan dari Toha ke Lucianty di Pilkada Muba 2024
Namun dihimbau kepada seluruh pihak khususnya para pendukung masing-masing paslon Bupati dan Wakil Bupati untuk saling menjaga keamanan, ketertiban dan kedamaian di Muba.
"Kita semua bersaudara, saya pinta seluruh pihak untuk menjaga kondusifitas Kabupaten Muba," imbuhnya.
Sebelumnya, paslon Toha-Rohman memilik Walk Out atau WO pada acara debat kandidat yang kedua Bupati dan Wakil Bupati Pilkada Muba 2024 di gedung Dharma Wanita Persatuan (DWP), Rabu 20 November 2024 malam.