Balai Desa Tanjung Raja Selesai Dibongkar, Bangun Gedung Serbaguna
LAHAT, PALPRES.COM - Balai Desa Tanjung Raja, Kecamatan Gumay Ulu, Kabupaten Lahat kini telah selesai dibongkar, setelah hasil musyawarah desa (Musdes) dari kesepakatan bersama, untuk dibangun kembali Gedung Serbaguna berlantai dua.
"Betul, hasil kita monitoring dan evaluasi (Monev) dan Musdes, Balai Desa yang semula terbuat dari papan, dan kurang representatif sehingga diputuskan dibongkar total," ungkap Kepala Desa (Kades) Tanjung Raja, Rismanto, Selasa (19/7/2022).
Rismanto menerangkan, sumber dananya sendiri bersumber dari dana desa yang pencairannya akan dilakukan sebanyak dua kali.
"Ukurannya nanti pun berubah, sehingga masyarakat bisa mempergunakan untuk kegiatan pernikahan, acara pemerintah desa, posyandu, posbindu, menyimpan peralatan dan perlengkapan milik desa,” katanya.
BACA JUGA:Sering Byarpet, Terbantu Lampu Tenaga Surya
Ia menambahkan, untuk tenaga tukang sediri, Pemdes Tanjung Raja mempergunakan dari desa, sebab, banyak yang bisa dan memang berpengalaman.
"Insya Allah, semuanya berjalan dengan lancar, aman dan bisa dimanfaatkan oleh seluruh lapisan masyarakat,” jelas Rismanto.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: