Honda

Surat-surat Herman Neubronner van der Tuuk di Lampung, 1868-1869 (Bagian Keduabelas)

 Surat-surat  Herman Neubronner  van der Tuuk  di Lampung, 1868-1869 (Bagian Keduabelas)

BACA JUGA: Surat-Surat Herman Neubronner van der Tuuk di Lampung, 1868-1869 (Bagian Ketiga)

Keadaan di sini sangat menyehatkan dan saya baru saja sembuh dari diare yang menyerang saya pada saat berjalan kaki ke semua tempat di bagian barat Lampung dari Tarabanggi melewati Balambangan, Kotabumi, Aji Kayungan dan Tiyukbalak (di peta Cubalak).

Saya tidak perlu menjelaskan kepada Anda bahwa saya hampir selalu sendirian berada di antara penduduk Lampung dan mengejutkan sekali bahwa saya berhasil mengumpulkan banyak bahan.

Untuk mengerjakan semua ini saya membutuhkan beberapa waktu, namun saya akan berusaha untuk tidak merugikan Lembaga Alkitab.

Mengingat keadaan keuangan yang sulit yang dihadapi oleh Lembaga Alkitab, maka tidak ada salahnya untuk meninggalkan tugas untuk sementara.

BACA JUGA: Surat-surat Herman Neubronner van der Tuuk di Lampung, 1868-1869 (Bagian Kedua)

Dari sudut pandang lainnya ini juga tidak akan merugikan Lembaga Alkitab, karena bahasa-bahasa ini berkaitan dengan erat, sehingga studi setiap bahasa mempermudah saya untuk mempelajari bahasa Bali.

Saya menulis ini kepada Anda untuk memperlihatkan kepada Anda bahwa saya tidak mencari kesempatan untuk meninggalkan pekerjaan pada sebuah lembaga yang telah berjasa dan bahwa saya harap bisa terus bekerja pada lembaga ini.

Awalnya saya sangat terpukul dengan kematian Engelmann, tetapi apa gunanya kekesalan itu? Lembaga Alkitab telah kehilangan seseorang yang tidak mudah dengan cepat tergantikan.

Ia selalu dibutuhkan untuk pekerjaannya dan ia sangat dihargai di Priangan.

BACA JUGA:Surat-surat Herman Neubronner van der Tuuk di Lampung, 1868-1869 (Bagian Pertama)

Jadi apabila Anda merasa berduka atas kehilangan dirinya, yakinlah bahwa banyak orang yang ikut berduka bersama Anda.

Saya sangat ingin tahu dan terutama berharap diberitahu apa yang akan Anda lakukan dengan berkas-berkasnya.

Kekhawatiran bahwa berkas-berkas itu akan jatuh ke tangan musuhnya, D. Koorders, kini sudah hilang.

Namun demikian usahakan agar berkas-berkas itu tidak jatuh ke tangan musuh lainnya (Taco Roorda), karena saya tahu bahwa ia mempunyai banyak pengaruh pada para anggota pengurus Lembaga Alkitab.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: palpres.com