Honda

Seluruh Senpi Anggota Polairud Polda Sumsel Diperiksa, Ada Apa Ya?

Seluruh Senpi Anggota Polairud Polda Sumsel Diperiksa, Ada Apa Ya?

PENGECEKAN Personel Polairud Polda Sumsel melakukan pemeriksaan terhadap senpi baik yang di pegang personel maupun di gudang persenjataan.-Wawan Palpres.com-

PALEMBANG,PALPRES.COM- Kepolisian Air dan Udara (Polairud) Polda Sumatera Selatan melakukan pemeriksaan dan pengecekan senjata api (Senpi) milik seluruh anggota, Kamis 15 Desember 2022. 

Pemeriksaan dan pengecekan personel yang memegang senpi dinas itu dilakukan setelah apel pagi di halaman Mako Polairud Polda Sumsel

Secara teknis pemeriksaan dilakukan oleh Seksi Propam Direktorat Polairud Polda Sumsel.

Pada kegiatan itu, anggota yang memegang senjata api dinas secara bergantian menjalani pemeriksaan dan pengecekan senpi dinas.

BACA JUGA:Tim Supervisi Birolog Polda Sumsel Periksa Senpi dan Amunisi Personel Polres Mura dan Polsek Jajaran

Direktur Polairud Polda Sumsel, Kombes Pol Andreas Kusmaedi melalui Wadir Polairud Polda Sumsel AKBP Zahrul Bawadi menjelaskan, pemeriksaan dan pengecekan senpi merupakan kegiatan yang dilaksanakan secara berkala.

“Pemeriksaan ini bertujuan untuk mengecek kelengkapan surat senjata, kelaikan senjata, kebersihan senjata, dan amunisinya. 

Tujuannya untuk memastikan senjata api dinas yang dipegang oleh anggota tetap dalam keadaan terawat dan tidak disalahgunakan,” ujarnya.

Senjata api dinas yang dipegang anggota Polairud, lanjut dia, berfungsi untuk melindungi masyarakat ketika personel menjalankan tugas menjaga kamtibmas. 

Dalam rangka itulah, pemeriksaan dan pengecekan senpi dinas digelar oleh Polairud Polda Sumsel. 

BACA JUGA:Warga Serahkan Motor Bodong dan Senpira ke Polsek Tebing Tinggi

“Kita tahu tidak semua personel diizinkan untuk memegang senpi dinas. Personel yang memegang senpi dinas harus memenuhi syarat dan kriteraia yang ditentukan,” jelas AKBP Zahrul.

Anggota Polri yang memegang senpi dinas harus memenuhi beberapa syarat antara lain dinyatakan sehat dan lulus tes psikologi serta mempunyai mental kepribadian yang baik. 

Selain itu, personel yang mendapat prioritas memegang senpi pinjam pakai adalah mereka yang bertugas di bidang operasional. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: