Honda

H Taufik Siswanto Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat Lubuk Linggau

H Taufik Siswanto Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat Lubuk Linggau

Anggota DPRD Kota Lubuk Linggau H Taufik Siswanto menggelar Reses Perseorangan-PALPRES.COM-

LUBUK LINGGAU, PALPRES.COM - Anggota DPRD Kota Lubuk Linggau, H Taufik Siswanto menggelar reses perseorangan tahap 1 tahun 2023 di Kantor Lurah Wirakarya, Kecamatan Lubuklinggau Timur II, Kota Lubuk Linggau, Provinsi Sumatera Selatan.

Dalam rapat tersebut, Ketua Partai Demokrat Kota Lubuk Linggau ini berharap masyarakat tidak sungkan dan segan menyampaikan usulan soal pembangunan di lingkungannya masing-masing.

"Silahkan saudara-saudaraku sampaikan usulannya, nanti kami akan memperjuangkannya supaya dapat direalisasikan pihak eksekutif," tegasnya.

Politisi potensial Kota Lubuk Linggau tersebut mengatakan, jika Reses merupakan kewajiban mereka yang rutin dilaksanakan, untuk menyerap aspirasi masyarakat khususnya konstituen mereka.

BACA JUGA:Pasang Spanduk Sayembara Tangkap Maling Berhadiah, Desa Lubuk Keliat OI Kini Jadi Aman

Menurutnya, reses perseorangan masih tetap dipilih, karena Taufik mengaku ingin lebih dekat dan mendengar apa aspirasi masyarakat di Dapil nya.

“Masyarakat juga tidak sungkan menyampaikan aspirasinya ke saya.

Dan kesempatan mereka untuk menyampaikan langsung apa keluhan mereka saat ini, apa aspirasi mereka terkait pembangunan dilingkungan mereka,” jelas Taufik.

Kendati demikian dia mengakui, ada beberapa usulan yang mungkin belum terealisasi.

BACA JUGA:10.000 Penerima Bansos Dicoret dari DTKS, hanya Pemilik KIS Tipe Ini yang Bisa Dapat BLT!

“Kami akan tampung dan perjuangkan semua yang mereka sampaikan, kita jadikan pokok pikiran dewan, lalu kita sampaikan ke eksekutif, agar bisa direalisasikan. 

Meskipun tentunya tidak bisa semua, karena harus menyesuaikan dengan ketersediaan anggaran,” ungkapnya.

Dalam reses kali ini, usulan yang masuk diantaranya pembuatan drainase di Jalan Batur RT 6 dan di Jalan Mubarok RT 8.

Lalu pembuatan plat deker di Jalan Bukit Sulap dan Jalan Kelabat, sumur BOR di RT 4 dan RT 8, besi pengaman jalan di RT 3 dan RT 8, pembuatan gapura di Jalan Harapan 1 dan 2 RT 7, pembuatan rumah singgah di TPU Keramat Abadi dan pembuatan bronjong di RT 3, 4 dan 8.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: