Honda

Timnas Indonesia Vs Turkmenistan di FIFA Matchday September 2023, Jika Menang Ranking Melonjak

Timnas Indonesia Vs Turkmenistan di FIFA Matchday September 2023, Jika Menang Ranking Melonjak

Timnas Indonesia vs Turkmenistan di FIFA Matchday September 2023, jika menang ranking melonjak.-Instagram/@pssi-

JAKARTA, PALPRES.COM - Timnas Indonesia akan menghadapi Turkmenistan di FIFA Matchday September 2023.

Apabila berhasil memenangi pertandingan ini, ranking Skuad Garuda akan naik tiga strip ke urutan 147 dunia. 

Pertandingan ujicoba resmi Timnas Indonesia vs Turkmenistan akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Jumat, 8 September 2023.

Menurut perhitungan, Timnas Indonesia akan mendapatkan 5,41 poin apabila menang atas Turkmenistan. 

BACA JUGA:Welber Jardim Belum Hadir di Seleksi Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti: Dia Merapat Agustus

Tambahan poin di atas membuat perolehan poin Timnas Indonesia menjadi 1,052.87 angka di ranking FIFA. 

Hasil itu membuat Timnas Indonesia naik tiga posisi di ranking FIFA, yakni dari urutan 150 ke 147 dunia.

Skuad asuhan Shin Tae-yong melewati Hong Kong yang kini menempati peringkat 149 dunia, Liberia (148) dan Bostwana (147).

Tapi ini baru sebatas hitung-hitungan di atas keras.

BACA JUGA:5 Pemain Keturunan yang Tolak Bela Timnas Indonesia, Salah Satunya Kiper Klub Serie A

Dengan catatan, tim-tim di atas Indonesia meraih hasil minor di FIFA Matchday September 2023. 

Belum diketahui siapa lawan Hong Kong di FIFA Matchday September 2023.

Liberia dijadwalkan menghadapi tim peringkat empat di Piala Dunia, Maroko, di lanjutan Kualifikasi Piala Afrika 2023 pada Senin, 4 September 2023. 

Di atas kertas, Liberia bakal menjadi bulan-bulanan Maroko.

BACA JUGA:Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Paling Unggulan, Ranking Lawan Hanya Segini

Bagaimana dengan Bostwana? 

Bostwana dijadwalkan bersua jagoan Afrika, Tunisia, di lanjutan Kualifikasi Piala Afrika 2023 pada Senin, 4 September 2023.

Bostwana dan Liberia berpotensi kehilangan banyak poin di FIFA Matchday September 2023. 

Hal ini mesti dimanfaatkan Timnas Indonesia. 

BACA JUGA:2 Pemain Keturunan Ini Bernasib Buruk Usai Tolak Timnas Indonesia, Siapa Saja?

Terkait mengapa hanya satu pertandingan FIFA Matchday September 2023 yang dilakoni Timnas Indonesia.

Hal itu karena FIFA Matchday September 2023 berbarengan dengan Kualifikasi Piala Asia U-23 yang dilangsungkan pada 6-12 September 2023. 

Di Grup G Kualifikasi Piala Asia U-23 2023, Indonesia akan menghadapi Taiwan U-23 dan Turkmenistan U-23.

Sekadar diketahui, banyak personel Timnas Indonesia senior yang juga personel andalan di skuad U-23.

Beberapa di antaranya Marselino Ferdinan, Rafael Struick, Ivar Jenner, Elkan Baggott, Rizky Ridho, Pratama Arhan dan banyak lagi.

 

Media Vietnam Soroti Pencapaian Timnas Indonesia 

Media Vietnam, The Thao 247, menyoroti pencapaian Timnas Indonesia dalam beberapa agenda FIFA Matchday sebelumnya.

Dalam artikel yang ditulis The Thao 247 ini tak lupa menyinggung soal Argentina.

Seperti diketahui, pada FIFA Matchday Juni lalu, Timnas Indonesia menjalani dua laga uji coba, yakni melawan Palestina dan Argentina.

“Indonesia telah memilih lawan persahabatan setelah melawan Argentina,” tulis The Thao 247, Jumat 21 Juli 2023.

Dalam artikel tersebut, dibahas soal agenda timnas Indonesia mendatang hingga pencapaian tim asuhan Shin Tae-yong dalam beberapa agenda FIFA Matchday belakangan ini.

Bahkan tak lupa, Media Vietnam juga mengungkapkan catatan pertemuan antara timnas Indonesia dan Turkmenistan.

Media Vietnam ini menilai bahwa Timnas Indonesia tak akan memulai pertandingan dengan mudah.

Sebab Turkmenistan saat ini menempati posisi ke-138 ranking FIFA.

Sementara Indonesia berada di posisi ke 150 ranking dunia. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: